Perburuan Alphonso Davies Semakin Ketat, Amorim Ingin Bek Munchen ke Old Trafford?

JABAR EKSPRES – Sejumlah klub raksasa Eropa dikabarkan saling salip berburu bek Bayern Munchen Alphonso Davies. Real Madrid yang lebih dulu berencana untuk memboyong Davies ke Bernabeu di tahun 2025 nanti tengah mendapat tantangan besar.

Pasalnya raksasa Premier League, Manchester United juga dilaporkan tengah memburu tanda tangan bek berusia 24 tahun itu.

Bukan tanpa alasan, performa apik Davies di sepak bola Eropa hingga digadang-gadang sebagai salah satu bek kiri terbaik dunia tersebut menarik perhatian Real Madrid.

Namun, tampaknya jalan El Real tak akan berlangsung mulus mengingat mereka punya pesaing berat untuk mendapatkan Davies. Manchester United dikabarkan bakal all-out demi mengamankan sang bek.

BACA JUGA:Seorang Wanita Hilang usai Tercebur ke Sungai Citarum, BPBD dan Basarnas Terus Lakukan Pencarian

Bahkan menurut laporan Bild, klub asuhan Ruben Amorim itu menetapkan Davies sebagai buruan utama mereka di bursa transfer tahun 2025 nanti.

Amorim menilai klubnya membutuhkan bek kiri baru. Mengingat dua bek kiri MU, Luke Shaw dan Tyrell Malacia dianggap rentan cedera dan performanya angin-anginan. Sehingga Amorim membutuhkan bek kiri yang teruji di level tertinggi, dan Davies termasuk dalam kriteria itu.

Kemudian, laporan tersebut juga mengklaim bahwa Los Blancos perlu was-was, karena Setan Merah kini mengungguli mereka dalam progress transfer Davies. Kendati kedua klub elit itu sama-sama sudah memberikan penawaran kepada Davies. Namun tawaran MU dikabarkan jauh lebih besar dari yang diberikan Madrid.

Baik Madrid maupun MU dikabarkan sama-sama ngotot untuk memboyong Davies, sebab kontrak sang bek di Bayern akan berakhir di musim panas tahun depan. Sehingga ia berstatus bebas transfer.

BACA JUGA:Sempat Imbangi Korsel, Timnas Basket Indonesia Harus Terima Kekalahan

Di masa perburuan ini, sejumlah spekulasi terkait masa depan Davies mulai bermunculan. Davies yang santer dikaitkan dengan Real Madrid, dan bakal mengisi posisi bek kiri baru Los Blancos musim depan.

Kemudian, Bek Bayern itu dikabarkan akan berlabuh ke Barcelona, alih-alih ke Real Madrid.

Sementara itu dilansir Sport, Barcelona kini menjadi tim terdepan untuk mendapatkan jasa sang bek. Dan Davies dikabarkan sangat berminat untuk bergabung dengan Barcelona.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan