Tanggul Jebol di Solokanjeruk Bandung, Sejumlah Rumah Terendam Banjir

JABAR EKSPRES – Tanggul Sungai Cisunggalah di wilayah Desa Panyadap, Kecamatan Solokanjeruk, Kabupaten Bandung jebol pada Kamis, 21 November 2024 sore.

Melalui informasi yang dihimpun Jabar Ekspres, jebolnya tanggul Sungai Cisunggalah, terjadi ketika hujan mengguyur cukup deras.

Puluhan rumah warga terendam banjir dari luapan air Sungai Cisunggalah yang masuk ke pemukiman.

Ketika dikonfirmasi, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bandung, Benny membenarkan, adanya peristiwa tanggul jebol di Desa Panyadap.

BACA JUGA: Segera Klaim Saldo Rp 327.420 di Aplikasi Penghasil Uang Tercepat 2024

“Kejadiannya tadi sore, debit air Sungai Cisunggalah meningkat karena hujan deras yang turun pada sore tadi,” katanya melalui seluler, Kamis (21/11).

Benny menerangkan, tanggul jebol tersebut titknya berada di wilayah RW02 Desa Panyadap.

“Tanggul tersebut jebol sekitar pukul 17.00 WIB disaat hujan besar turun yang menyebabkan aliran sungai Cisunggalah meningkat,” terangnya.

Sejumlah rumah mengalami kerusakan akibat air yang masuk ke pemukiman rumah penduduk.

BACA JUGA: Family Gathering dan Anniversary ke-5 Honda ADV Indonesia (HAI) Cianjur Chapter

Selain itu, Sungai Cisunggalah juga meluap di Desa Bojong yang mengakibatkan air meluber ke jalan raya.

“Untuk jumlah pastinya masih belum diketahui. Anggota sedang dalam perjalanan ke lokasi,” pungkas Benny. (Bas)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan