Berdasarkan laporan dari tim kesehatan di lokasi, ibunda Enung bernama Erah, selain kondisinya lanjut usia (Lansia) juga seorang tunarungu.
“Laporan dari Puskesmas Mukapayung, memang ada pasien ODGJ yang terdaftar atas nama Enung. Sudah pernah diberikan obat ODGJ tahun lalu dan sempat stabil,” ungkapnya.
BACA JUGA: Cara Mudah Cek Status Pencairan PIP di Bulan November 2024, Cepat Cair!
Ade menjelaskan, terkait pemasungan yang dilakukan pihak keluarga, pihaknya melalui Dinkes Bandung Barat sementara melakukan komunikasi membujuk Enung agar mau mendapatkan perawatan lanjutan.
“Saat ini keluarga sudah diadvokasi agar pasien diikutkan program pembebasan pasung bekerjasama dengan RSJ Provinsi Jabar, dan Dinsos Bandung Barat,” tandasnya. (Wit)