JABAR EKSPRES – BPJS Kesehatan memiliki layanan tatap muka yang salah satunya adalah “BPJS Keliling”. Layanan ini dihadirkan dalam rangka mendekatkan pelayananan administrasi kepesertaan mengenai Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Melalui layanan BPJS Keliling ini dapat membuat masyarakat Kota Bandung yang berdomisili jauh dari Kantor Cabang dapat lebih mudah mengakses layanan pengurusan administrasi, seperti pendaftaran peserta baru, cek keaktifan peserta JKN, perubahan data, dan pemberian informasi terkait Program JKN lainnya.
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Bandung, Greisthy E.L. Borotoding menjelaskan bahwa adanya layanan BPJS Keliling yang dijadwalkan secara rutin ini mulai dari instansi pemerintah, fasilitas kesehatan, hingga ke beberapa titik strategis di Kota Bandung yang mana akses untuk datang ke Kantor BPJS Kesehatan cukup jauh, hal ini merupakan salah satu layanan jemput bola yang dilakukan untuk menjangkau pemberian layanan kepada masyarakat.
“Hadirnya inovasi BPJS Keliling atau Mobile Customer Service ini tentu akan lebih memudahkan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan informasi terkait BPJS Kesehatan maupun program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Semoga dengan kehadiran BPJS Kesehatan di Kelurahan-kelurahan, di Fasilitas Kesehatan ataupun tempat-tempat publik ini bisa memberikan dampak yang baik untuk seluruh masyarakat Bandung,” ungkap Greisthy.
Masyarakat Kota Bandung menyambut baik dengan adanya BPJS Keliling ini, beberapa dari mereka menyatakan BPJS Keliling ini membantu mereka yang berlokasi jauh dari kantor cabang untuk mengurus administrasi kepesertaan JKN ataupun hanya sekedar ingin mengetahui informasi terkait program JKN.
“Saya melihat antusiasme masyrakat cukup baik dalam menyambut kehadiran kami BPJS Keliling di beberapa titik lokasi di Kota Bandung, nyaris tidak pernah sepi ketika kami berada disini untuk mengurus berbagai kendala yang mereka dapatkan terkait kepesertaam program JKN nya,” kata Greisthy.
BPJS Kesehatan Cabang Bandung melakukan kegiatan Mobile Customer Service atau BPJS Keliling rutin dilakukan setiap bulan di beberapa titik di Kota Bandung, disana masyarakat bisa mendapatkan pelayanan pendaftaran baru, mengubah fasilitas kesehatan, cek status keaktifan dan lain-lainnya.
Disela-sela kegiatan BPJS Keliling, Santi memberikan testimoninya terkait pelayanan tatap muka BPJS Kesehatan ini yaitu BPJS Keliling. Santi merasa terbantu dengan hadirnya BPJS Keliling di beberapa titik lokasi di Kota Bandung ini. Menurutnya dengan adanya usaha jemput bola dari BPJS Kesehatan seperti ini dampak yang baik bagi masyarakat karena banyak kemudahan–kemudahan layanan yang bisa diperoleh. Dengan hadirnya BPJS Keliling dapat menghemat biaya, waktu karena jarak dari rumahnya untuk ke kantor cabang cukup jauh dan memakan waktu.