JABAR EKSPRES – Kabar gembira bagi masyarakat! Bantuan sosial (bansos) untuk bulan November 2024 akan segera dicairkan oleh pemerintah. Sejumlah program bansos yang akan cair ini telah berjalan di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo akan dilanjutkan dengan penambahan baru di era pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
Kepala Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan, Sudjatmiko, menegaskan bahwa programprogram bansos ini merupakan bagian dari janji kampanye Prabowo dan Gibran. Sudjatmiko menyampaikan bahwa, selain kelanjutan program yang telah ada seperti Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan NonTunai (BPNT), juga akan ada tambahan bantuan baru, termasuk kartu khusus untuk para lansia.
