10 Destinasi Wisata di Lembang yang Paling Hits dan Populer Oktober 2024

  • Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00 – 18.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Rp35.000 per orang

Dusun Bambu

Dusun Bambu merupakan destinasi wisata keluarga yang menawarkan berbagai wahana menarik. Di sini, kamu bisa menemukan playground, restoran, hingga penginapan dengan suasana alam yang asri. Tempat ini sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga sambil menikmati keindahan alam Lembang.

  • Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00 – 20.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Rp25.000 (weekday), Rp30.000 (weekend)

NOAH Park Lembang

Bagi kamu yang suka tantangan, NOAH Park Lembang menghadirkan berbagai wahana permainan outdoor yang cukup ekstrem. Beberapa wahana yang bisa dicoba antara lain ATV, Gokart, Flying Fox, Drift Cart, hingga Bull Riding. Tidak ada biaya tiket masuk, pengunjung hanya perlu membayar per wahana yang ingin dimainkan.

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00 – 17.00 WIB

Farmhouse Susu Lembang

Farmhouse Lembang selalu menjadi favorit wisatawan sejak dibuka pada tahun 2015. Tempat ini menawarkan suasana ala Eropa, lengkap dengan bangunan khas dan kostum Eropa yang bisa disewa untuk berfoto. Selain itu, ada juga area gembok cinta, petting zoo, dan Hobbit Slide.

  • Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00 – 18.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Rp35.000 per orang (termasuk 1 cup susu gratis)

Orchid Forest Cikole

Bagi kamu yang mencari ketenangan, Orchid Forest Cikole adalah destinasi yang tepat. Dengan hutan pinus yang sejuk dan pemandangan yang indah, tempat ini memberikan suasana yang tenang dan romantis, terutama di sore hari saat lampu-lampu mulai menyala.

  • Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00 – 18.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Rp50.000 per orang

Lembang Park & Zoo

Lembang Park & Zoo menjadi salah satu destinasi kebun binatang terfavorit di Bandung. Di sini, kamu bisa melihat berbagai jenis hewan mulai dari mamalia, unggas, hingga reptil. Selain itu, pengunjung juga bisa menunggang kuda, memberi makan hewan, dan berkeliling menggunakan bus safari.

  • Jam Operasional: Weekday: 09.00 – 17.00 WIB, Weekend: 08.00 – 18.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Rp50.000 (weekday), Rp70.000 (weekend)

The Lodge Maribaya

The Lodge Maribaya dikenal dengan wahana foto ekstremnya seperti zip bike, sky swing, dan hot air balloon yang menawarkan pemandangan hutan pinus yang luar biasa. Selain wahana foto, ada juga area kafe dan glamping bagi kamu yang ingin menginap.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan