Usai Ganti PJ Bupati, Warpat dan PKL Kembali Menghiasi Puncak Bogor

JABAR EKSPRES, BOGOR – Pedagang di Warung Patra (Warpat ) Puncak, Kabupaten Bogor kembali berjualan usai ditertibkan Senin (26/8) lalu.

Mereka mendirikan bangunan hampir sama dengan sebelum ditertibkan. Terlihat para pengunjung berdatangan, Minggu (6/10) dini hari.

Berdasarkan pantauan Jabar Ekspres di lapangan, selain Warpat kembali berdiri, sepanjang jalan Puncak Bogor terlihat banyak pedagang Kaki lima yang mangkal.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor melalui Penjabat (Pj) Bupati Bogor Asmawa Tosepu, telah melakukan penertiban PKL pada tahap pertama sebanyak 330 bangunan liar.

Kemudian Pemkab Bogor kembali melakukan penertiban tahap II 196 bangunan liar di kawasan Puncak, Sebanyak 90 bangunan telah dibongkar secara mandiri.

Sebelumnya, Pj Bupati Bogor Bachril Bakri engga mengomentari persoalan penataan kawasan wisata Puncak.

Bachril Bakri nampaknya masih belum mengetahui apa yang harus dia lakukan terhadap penataan Puncak yang merupakan destinasi nasional.

“Nanti nanti, Puncak nanti dulu,” singkatnya saat dimintai keterangan usai rapat penanganan stunting, Rabu (2/9).

Sementara itu, terkait Warpat dan PKL yang muncul kembali. Jabar Ekspres coba mengubungi Kasatpol PP Kabupaten Bogor Cecep Imam Nagarasid, namun tak ada jawaban.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan