Pedagang Pasar Cihaurgeulis Mulai Resah, Lantai Tempat Berdagang Mulai Keropos!

JABARESKPRES – Proyek revitalisasi Pasar Cihaurgeulis Kota Bandung tidak jelas kelanjutannya. Bahkan telah membuat resah para pedagang.

Tempat Penampungan sementara yang dibuat dari rangkaian besi baja itu dibangun tepat di depan Pasar Cihaurgeulis. Akan tetapi kondisinya sudah banyak berlubang karena korosi.

Salah satu pedagang Euis Handayani, 50 tahun mengaku sudah tidak nyaman berjualan tempat penampungan sementara itu.

Euis mengaku takut berjualan di lantai dua. Sebab, kondisi lantai bangunan sudah banyak berlubang dan keropos.

Agar tidak membahayakan, Euis dan para pedagang lainnya memperbaiki kondisi lantai tersebut secara swadaya.

‘’Semua pedagang disini khawatir, ini bangunannya sudah pada rusak mohon diperhatikan yah,’’ ujar Euis ketika ditemui Jabareskpres.com, dikutip Selasa, (24/09/2024)

Euis mengatakan, para pedagang telah dijanjikan untuk pindah ke lokasi baru sejak 2019 silam. Tapi sampai saat ini belum ada kejelasan.

Ketika dipantau, kondisi bangunan baru Pasar Cihaurgeulis sudah banyak yang rusak. Rangka besi dan sebagian atap bangunan sudah banyak berlubang. Bahkan ada sebagian besi yang hilang.

Hal ini juga diakui oleh Euis dan para pedagang lainnya. Menurutnya, lantai bangunan baru sudah banyak yang pecah. Sehingga para pedagang enggan untuk pindah jika bangunan tersebut tidak diperbaiki dulu.

“Kalau kami pindah mau saja, tapi sok aja benerin juga tempatnya,” ujar Euis.

Sementara itu, salah satu pengurus Paguyuban Pedagang Pasar Dandi Sobandi mengatakan, Pemerintah Kota Bandung sudah jadi kewajiban menyelesaikan proyek revitalisasi Pasar Cihaurgeulis.

Sejauh ini berbagai masukan dari para pedagang sudah tidak pernah ditindak lanjuti. Sampai akhirnya para pedagang disini terpaksa harus terus bersabar.

‘’Masukan para pedagang tidak pernah didengar, dan sudah pada bosan mengusulkan,’’ kata Dandi.

Menurutnya, sampai sekarang belum ada informasi lanjutan mengenai progres pembangunan Pasar yang terletak di Jalan Surapati, Kota Bandung itu.

“Sekarang sudah tahun 2024. Spare waktunya itu bukan bulanan lagi. Jadi tanggung jawabnya seolah tidak ada,” sesal Dandi.

Tanggapan Dewan Kota Bandung

Menanggapi keluhan para pedagang ini, Jabar Ekspres mencoba menemui Anggota DPRD Bandung. Tujuannya agar pembangunan Pasar Cihaurgelis tersebut kembali didorong dan dilanjutkan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan