JABAR EKSPRES – Berikut ini merupakan prediksi pertandingan Timnas Indonesia vs. Australia dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia.
Setelah pulang dari Jeddah, Timnas Indonesia akan kembali berlaga di Gelora Bung Karno pada 10 September 2024 melawan Australia.
Pertandingan ini menjadi pertemuan pertama kedua tim di Grup C, sekaligus laga yang sangat dinanti oleh para pendukung Garuda.
Pasalnya, pada pertemuan terakhir mereka di awal tahun 2024, Indonesia harus mengakui keunggulan Australia dengan skor telak 4-0. Namun, kali ini cerita bisa berbeda.
Oleh karena itu, simak terus artikel ini sampai tuntas untuk mengikuti prediksi pertandingan Timnas Indonesia vs. Australia.
BACA JUGA: Meski Alami Cidera, Bagnaia Tetap Antusias Race di Misano untuk Raih Podium
Persiapan Timnas Indonesia di Bawah Shin Tae-yong
Pelatih Shin Tae-yong, yang kerap disapa STY, membawa semangat baru ke dalam skuad Timnas Indonesia. Dengan materi pemain yang berbeda dari pertemuan sebelumnya, STY yakin bahwa Tim Garuda bisa tampil lebih baik.
Tidak hanya sekadar tampil, Indonesia datang dengan misi membalas kekalahan di Piala Asia 2024. Pada bulan April lalu, STY berhasil membawa Timnas U23 membalas kekalahan atas Australia di ajang Piala Asia U23, sebuah bukti bahwa strategi dan pengalaman STY bisa menjadi senjata ampuh.
Amunisi Baru untuk Pertarungan di GBK
Salah satu faktor yang membuat laga ini menarik adalah kehadiran pemain-pemain baru di skuad Timnas Indonesia. Tom Haye, Ragnar Oratmangun, dan Marten Pass adalah beberapa nama yang belum sempat dihadapi Australia pada pertemuan Januari lalu.
Kehadiran mereka tentu memberikan warna baru dan variasi taktik yang lebih kaya. Di sisi lain, tiga pemain inti yang bermain di laga Januari, yakni Jordi, Yakob Sayuri, dan Elkan Bagot, kali ini absen karena berbagai alasan, termasuk cedera.
Australia Datang dengan Kekuatan Penuh
Di kubu lawan, Australia juga tidak tinggal diam. Pelatih Graham Arnold membawa skuad yang hampir sama dengan yang terakhir kali mereka gunakan pada bulan Juni 2024. Beberapa pemain yang sebelumnya cedera seperti Craig Goodwin dan Nestory Irankunda kini kembali dan siap tampil. Keberadaan winger-winger ini diperkirakan akan menjadi ancaman utama bagi lini pertahanan Indonesia.