Pendaftaran DTKS 2024 di Jakarta Kapan Dibuka? Ini Penjelasan Dinsos DKI Jakarta

JABAR EKSPRES – Berikut informasi kapan pendaftaran DTKS 2024 di DKI Jakarta dibuka kembali? Simak ini penjelasan dari Dinas Sosial DKI Jakarta.

Beberapa pengguna media sosial telah mengajukan pertanyaan mengenai pendaftaran DTKS tahun 2024 kepada Dinas Sosial DKI Jakarta, seperti:

  • “Min, kapan pendaftaran DTKS untuk anak yang ingin mendapatkan KJP dibuka?” tanya warganet dengan akun @leys***.
  • “Min, kapan pendaftaran DTKS akan dibuka?” tanya warganet @hern***.

Menanggapi pertanyaan tersebut, Dinas Sosial menjelaskan bahwa program KJP (Kartu Jakarta Pintar) dan KJMU (Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul) merupakan bagian dari program Dinas Pendidikan. Untuk informasi lebih lanjut, silakan langsung menghubungi Dinas Pendidikan DKI Jakarta.

Lebih lanjut, melalui Instagram resminya, Dinas Sosial DKI Jakarta juga menanggapi bahwa pada tahun 2024, pendaftaran DTKS tidak akan dibuka secara luas.

“Dapat kami informasikan, tahun 2024 ini Dinas Sosial tidak membuka pendaftaran DTKS aktif secara luas. Terimakasih,” demikian tanggapan akun @dinsosdkijakarta di Instagram resminya pada (23/7/2024).

Pada 3 September 2024, jabarEkspres.com juga memantau melalui laman dtks.jakarta.go.id bahwa pendaftaran DTKS masih belum dibuka. Keterangan di halaman utama situs tersebut menyebutkan, “Saat ini pendaftaran ditutup.”

Apa Itu DTKS?

Dilansir JabarEkspres.com dari laman Jakarta.go.id, DTKS atau Data Terpadu Kesejahteraan Sosial adalah basis data utama yang mencakup informasi tentang penerima layanan kesejahteraan sosial, penerima bantuan sosial, serta potensi dan sumber kesejahteraan sosial.

DTKS digunakan sebagai referensi untuk pemberian bantuan sosial dalam memenuhi kebutuhan dasar, baik yang berasal dari APBN (seperti PBI, PKH, BPNT) maupun APBD (seperti KLJ, KPDJ, KAJ, KPAR, KJP Plus, dan KJMU).

Pendaftaran biasanya dilakukan secara online melalui situs https://dtks.jakarta.go.id/.

Bagi warga yang menghadapi kesulitan saat mendaftar online, bisa mengunjungi kelurahan sesuai domisili dengan membawa fotokopi KTP dan KK.

BACA JUGA: Kartu Lansia Jakarta atau KLJ Cair Rp 900 Ribu Hari Ini? Berikut Jadwalnya

Cara Cek Status Pendaftaran DTKS

  1. Masuk ke link web berikut ini https://dtks.jakarta.go.id/cek-pendaftaran
  2. Kemudian masukkan NIK
  3. Klik cari

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan