BACA JUGA: Siap-siap! Pendaftaran PPPK 2024 Akan Segera Dibuka, Ini Jadwal dan Tahapannya yang Wajib Kamu Tahu
“Jadi apa yang Tb lakukan sebagai konsekuensi yang logis,” katanya.
Dari informasi yang dihimpun, setelah kang Tebe mendapatkan penugasan di Jakarta, DPP Partai Gerindra telah memberi rekomendasi pada Ritchie Ismail alias Jeje Govinda dan Abdul Harris Bobihoe untuk maju di Pilkada Kabupaten Bandung Barat.
Padahal sebelumnya Jeje yang telah mendapatkan tiket dari PAN santer dikaitkan berpasangan dengan Tb Ardi. Namun hingga Kang Tebe dideklarasikan oleh DPC Partai Gerindra Bandung Barat sebagai Balon Bupati tak kunjung meresmikan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat.
Kabar pasangan Jeje – Bobihoe mendapatkan rekomendasi disampaikan oleh Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Andre Rosiade di Jakarta, Selasa (20/8). Adapun Abdul Haris Bobihoe menjabat sebagai Sekretaris DPD Gerindra Jawa Barat.
Lebih lanjut Arlan mengatakan keputusan Partai Gerindra merupakan strategi untuk memenangkan pertarungan di Pilkada Bandung Barat. Terlebih saat ini partai berlogo burung Garuda itu terlihat masif dan terstruktur mulai dari pusat hingga ke daerah.
Kemungkinan Partai Gerindra menilai Bobihoe memiliki peluang lebih tinggi untuk memenangkan Pilkada Bandung Barat. Mengingat ia sudah lama berkecimpung di Jawa Barat. Sedangkan Tb merupakan kader Gerindra di pusat.
Saat berusaha dihubungi wartawan belum ada respon dari yang bersangkutan terkait rekomendasi dari Partai Gerindra sebagai Balon Wakil Bupati Bandung Barat mendampingi Jeje Govinda.
BACA JUGA: Ini Pentingnya Konsumsi Camilan Sehat Menurut Ahli Gizi
“Selain popularitas dari Tb yang belum tinggi juga ada strategi baru dari Gerindra untuk memenangkan pertarungan ini. Jadi ini hanya strategi saja dimana selama Tb melakukan sosialisasi di KBB Gerindra juga terus menghitung strategi apa yang harus dilakukan,” tandas Arlan. (Wit)