Persib Bandung Gaet Teh Pucuk Harum Sebagai Sponsorship Liga 1

JABAREKSPRES  – Persib Bandung secara resmi memperkenalkan jersey baru dengan sponsorship Teh Pucuk Harum untuk kompetisi laga Liga 1 dihadapan para bobotoh lewat acara Pesta Rakyat Persib.

Pada acara tersebut Persib Bandung juga memperkenalkan secara resmi Teh Pucuk Harum sebagai sponsor baru untuk Liga 1 musim kompetisi 2024/2025.

Kegiatan Pesta Rakyat Bandung tersebut diselenggarakan do Gor C-tra Arena, Kota Bandung pada Minggu (4/8).

BACA JUGA: Kuartet Lini Depan Lengkap, Butuh Satu Penyerang Asing Baru

Chief Marketing Officer PT PBB Sandy Tantra mengatakan, Persib Bandung bersama Teh Pucuk harum telah menjalin kesepakatan untuk bekerja sama selama musim Liga 1 pada 2024 – 2025 menadatang.

Dipilihnya sponsor ini karena minuman merupakan produk lokal yang banyak mempekerjakan masyarakat luas dengan hasil olahan tanaman teh dari Jawa Barat.

Minuman teh segar ini juga merupakam pelepas dahaga yang kaya dengan antioksidan.

BACA JUGA: Dimas Drajad Dapat Kontrak Panjang

‘’Para pemain Persib Bandung juga sangat menyukai minuman ini, terutama para Bobotoh,’’ujar Sandy kepada wartawan, Minggu, (04/08/2024).

Terpilihnya minuman yang terbuat dari teh ini karena memiliki visi perusahaan yang memberikan kontribusi untuk bobotoh, klub, dan tentunya kepada pemain.

‘’Nah Kebetulan minuman ini produk dari PT Mayora yang memiliki satu visi sama,” katanya

Disinggung soal klub Sepak Bola yang identik dengan minuman isotonik guna menunjang performa pemain dilapangan. Diakui Sandy, hal tersebut tak hanya jadi dasar pertimbangan.

BACA JUGA: Pilih Bertahan di Persija Jakarta Ketimbang Pulang ke Persib Bandung, Ini Alasan Kuat Hanif Sjahbandi

Menurutnya, keragaman jenis minuman sangat dibutuhkan ditengah bergesarnya si kulit bundar menjadi sepak bola industri. Terlepas dari hal tersebut, hal ini tentunya baik guna perkembangan tim.

“Nah, sebetulnya tim tidak hanya butuh isotonik ya, tapi juga butuh minuman-minuman lainnya seperti teh pucuk ini,” ucapnya

Di tempat yang sama, Komisaris sekaligus Manager Persib, Umuh Muchtar menyambut positif bergabung Teh Pucuk Harum di jajaran Sponsorship Pangeran Biru.

Umuh berharap, Teh Pucuk Harum bisa ikut berkontribusi dalam perjalanan Persib, merebut sekaligus mempertahankan gelar juara Liga 1 musim kompetisi 2024/2025.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan