Dengan Adanya Program Padat Karya, Disnaker Kota Cimahi Optimis Turunkan Angka Pengangguran

Meskipun tingkat pengangguran cukup tinggi, Asep memastikan bahwa kondisi Kota Cimahi tetap kondusif dan terkendali. Tidak terjadi konflik sosial yang berarti, dan sebagian besar perusahaan memenuhi kewajiban mereka terkait Tunjangan Hari Raya (THR) dan Upah Minimum Kota (UMK).

“Sejauh ini kami melihat di Cimahi, relatif yang namanya THR Alhamdulillah dipenuhi, UMK juga sebagian dipenuhi,” tuturnya.

BACA JUGA: Tragis! Fakta Dibalik Pembunuhan Bos Aksesoris oleh Istri, Anak, dan Pacar Anak di Bekasi

Asep juga menegaskan, Disnaker selalu berupaya menyelesaikan perselisihan antara pekerja dan penyedia kerja secara internal agar kondisi tetap kondusif.

“Mudah-mudahan perselisihan yang ada antara pekerja dengan penyedia kerja, bisa dibereskan secara internal,” tutupnya. (Mong)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan