Performanya ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G99 dengan RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB.
5. Infinix Note 40 Pro
Infinix Note 40 Pro hadir dengan desain premium, fast charging 70W, dan kamera 108 megapiksel. Layar AMOLED 120 Hz membuatnya cocok untuk gaming dan aktivitas sehari-hari.
Performanya didukung oleh prosesor Helio G99 Ultimate dengan bantuan AI yang membuat pengalaman gaming lebih lancar.
6. Tecno Spark 20 Pro Plus
Tecno Spark 20 Pro Plus adalah pilihan termurah dengan layar lengkung AMOLED 120 Hz dan perlindungan Gorilla Glass 5.
Dengan harga Rp 2 jutaan, smartphone ini menawarkan kualitas layar yang vibrant dan tingkat kecerahan hingga 1000 nits.
Fingerprint dalam layar dan fitur Always On Display menambah keunggulannya.
7. Itel S23 Plus
Itel S23 Plus adalah smartphone dengan harga Rp 2 jutaan yang menawarkan desain layar lengkung AMOLED yang mewah.
Dengan konfigurasi memori 8/256 GB dan baterai 5000 mAh, smartphone ini cocok bagi pengguna yang mencari ponsel mewah dengan harga terjangkau.
Namun, dengan chipset Unisoc T616, performanya lebih cocok untuk aktivitas harian daripada gaming.