Sebagai contoh lain, aplikasi Simonida Media yang juga pernah viral dan meminta pengguna untuk menyukai artikel di berbagai platform media sosial, akhirnya scam. Modus operandi mereka selalu sama, yaitu menarik uang dari pengguna dengan iming-iming keuntungan besar dalam waktu singkat.
Salah satu aplikasi baru lainnya yang juga patut diwaspadai adalah GEC. Aplikasi ini menggunakan modus memberi rating aplikasi dengan imbalan uang.
Namun, untuk dapat menarik dana yang sudah dikumpulkan, pengguna diharuskan untuk melakukan deposit terlebih dahulu. Ini adalah ciri khas dari skema penipuan yang sama dengan Liberty Global dan MSL.
Selain itu, ada aplikasi lain yang mirip dengan BBH yang menggunakan modus download aplikasi. Pengguna dijanjikan keuntungan dari setiap aplikasi yang di-download, namun pada kenyataannya aplikasi tersebut tidak pernah masuk ke perangkat pengguna. Ini jelas merupakan penipuan.
Baca juga : Kabar MSL APP Hari ini, Banyak Pengguna Mengalami Pembekuan Dana hingga Kantor MSL Diserbu Warga
Secara keseluruhan, aplikasi-aplikasi seperti Liberty Global, MSL APP, GEC, dan sejenisnya merupakan skema ponzi yang dirancang untuk menipu pengguna dengan janji keuntungan besar. Mereka seringkali mendirikan kantor cabang dan melakukan kegiatan sosial untuk menarik lebih banyak korban.
Jangan terjebak dengan iming-iming keuntungan instan dari aplikasi-aplikasi seperti ini. Selalu lakukan riset mendalam dan waspadai tanda-tanda penipuan.
Jadi, bagi Anda yang saat ini masih menggunakan atau mempertimbangkan untuk bergabung dengan aplikasi-aplikasi tersebut, segeralah berhenti untuk menghindari kerugian yang lebih besar di masa depan.
Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat menjadi peringatan bagi kita semua untuk lebih berhati-hati dalam memilih aplikasi investasi.