JABAR EKSPRES – Huawei kembali menghadirkan inovasi terbarunya yang menakjubkan di dunia laptop dengan meluncurkan Huawei Matebook X Pro 2024.
Laptop ini tidak hanya menawarkan desain yang elegan dan bobot yang sangat ringan, tetapi juga performa yang mengesankan dengan spesifikasi kelas atas.
Dengan ketebalan hanya 1,35 cm dan berat di bawah 1 kg, Huawei Matebook X Pro 2024 menjadi pilihan ideal bagi profesional yang membutuhkan perangkat yang mudah dibawa namun tetap powerful.
Laptop ini dilengkapi dengan prosesor Intel Core Ultra, RAM 32 GB, dan penyimpanan 2 TB, menjadikannya salah satu laptop paling kuat dan ringan di pasaran saat ini.
Mari kita telusuri lebih dalam tentang keunggulan dan fitur canggih yang ditawarkan oleh Huawei Matebook X Pro 2024 dalam artikel ini yang telah kami rangkum dari tayangan YouTube DKID Media.
Desain dan Kualitas Material
Hadir dengan desain yang sangat tipis dan ringan, beratnya kurang dari 1 kg dan ketebalannya hanya 1,35 cm.
Menggunakan bahan magnesium alloy yang lebih ringan dan kokoh dibandingkan dengan aluminium, laptop ini memiliki finishing yang halus dan tahan sidik jari, membuatnya terlihat dan terasa premium.
Warna Morandi Blue memberikan kesan dinamis dan elegan.
Layar
Layar laptop ini adalah salah satu yang terbaik di kelasnya. Menggunakan panel flexible OLED, layar ini memiliki resolusi 3120 x 2080 (3K) dengan aspek rasio 3:2, brightness hingga 1000 nits, refresh rate 120 Hz, dan 10-point touch control.
Bezel yang tipis membuat screen-to-body ratio mencapai 93%, dan layarnya juga sudah minim refleksi sehingga nyaman digunakan di bawah cahaya terang.
Huawei juga mendukung Huawei MPencil generasi ketiga, meskipun harus dibeli secara terpisah.
BACA JUGA: Spacetop G1 Debut, Laptop Tanpa Layar Pertama di Dunia
Performa
Menggunakan prosesor Intel Core Ultra n185a dengan 16 core dan 22 thread, RAM 32 GB, dan storage 2 TB NVMe.
Dengan sistem pendingin Huawei Shark Fin Heat Dissipation System yang memiliki fan yang lebih besar, laptop ini mampu menjaga performa tetap optimal meskipun dalam kondisi berat.
Untuk pengujian performa:
- Cinebench R15: Skor single-core 256, multi-core stabil di 2300-2500 poin.
- Cinebench R23: Skor single-core 1766, multi-core 13000 poin.
- Time Spy Stress Test: Lolos dengan skor 99,6%.
- Adobe Premiere Pro: Rendering video 4K selesai dalam 3 menit 19 detik.
- Blender: CPU rendering template BMW dalam 3 menit 11 detik.
- Gaming: FPS yang baik pada Dota 2, Valorant, dan Genshin Impact, meskipun pada game yang lebih berat seperti Far Cry 5, performa masih cukup baik untuk laptop setipis ini.