Menanggapi hal itu, Bupati Bandung, Dadang Supriatna mengatakan jika Pemerintah sudah memberikan solusi dengan membawa mesin Motah (Mesin Olah Runtah).
“Sebetulnya kemarin saya sudah lakukan dan berikan solusi. Mungkin kita akan bawa mesin motah. Kalau tetap terjadi pembakaran pun itu di ruangan mesin yang sesuai dengan standar yang sudah ditentukan,” ujarnya saat ditemui di Soreang.
Namun, kata Dadang, jika kejadian tersebut masih terulang pihaknya tak segan untuk menutup TPS tersebut.
“Kita sudah instruksikan Dinas Damkar dan DLH untuk kerjasama, kalau bisa untuk menutup dan jangan sampai melakukan pembakaran lagi,” tegasnya.