Rekomendasi 5 HP Xiaomi Terbaik di Tahun 2024 dengan Harga Terjangkau

JABAR EKSPRES – Xiaomi selalu dikenal sebagai produsen smartphone atau HP yang menawarkan spesifikasi tinggi dengan harga yang bersahabat.

Meskipun harganya lebih murah dibandingkan para pesaingnya, Xiaomi tetap berkomitmen merilis ponsel dengan spesifikasi yang tidak bisa diremehkan.

Di Indonesia, ponsel keluaran Xiaomi selalu laris di pasaran. Berikut ini adalah rekomendasi 5 HP Xiaomi terbaik terbaru di harga jutaan rupiah untuk pertengahan tahun 2024.

Baca artikel lainnya: 5 Rekomendasi HP 1 Jutaan Terbaik 2024 untuk Gaming dan Aktivitas Sehari-hari

  1. Redmi 13

Redmi 13 menjadi pembuka daftar kali ini. Baru saja rilis di bulan Juni ini, Redmi 13 dijual dengan harga sekitar Rp1,9 jutaan. Kelebihan utama dari ponsel ini terletak pada sektor kameranya, terutama kamera utama dengan resolusi 108 megapiksel yang mampu menghasilkan gambar jernih dan tajam.

Fitur in-sensor zoom memungkinkan tiga kali zoom tanpa penurunan kualitas, ideal untuk memotret objek dari jarak jauh. Layarnya menggunakan panel IPS LCD berukuran 6,79 inci dengan resolusi Full HD Plus dan dilindungi oleh Gorilla Glass.

Redmi 13 dilengkapi chipset MediaTek Helio G91 Ultra, RAM 8 GB yang bisa diperluas hingga 16 GB dengan fitur ekspansi RAM. Namun, ponsel ini masih menggunakan speaker mono, tidak memiliki kamera ultrawide, dan layar tidak dilengkapi sensor proximity.

  1. Poco C65

Poco, sub-merek dari Xiaomi, merilis Poco C65 pada awal tahun 2024 dengan harga sekitar Rp1,4 jutaan. Ponsel ini menyasar kelas entry-level dengan layar IPS LCD 6,74 inci beresolusi 600 x 720 HD Plus dan refresh rate 90 Hz.

Proteksi Corning Gorilla Glass melindungi layar dari goresan. Poco C65 menggunakan chipset MediaTek Helio G85, RAM 6 GB, dan memori internal 128 GB.

Fitur NFC dan baterai 5000 mAh menambah nilai lebih dari ponsel ini. Namun, ponsel ini tidak dilengkapi infrared dan masih menggunakan jenis memori internal eMMC.

Baca artikel lainnya: Poco F6 Resmi Meluncur di Indonesia ini dia Perbandingan dengan Realme GT 6

  1. Redmi 13C

Redmi 13C, dengan harga sekitar Rp1,5 jutaan, menawarkan spesifikasi yang menarik. Desainnya lebih kekinian, terutama pada modul kamera belakang. Layar IPS LCD 6,74 inci dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 90 Hz cocok untuk aktivitas multimedia.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan