Resep BBQ Grill Simpel Daging Sapi Kurban, Cukup 8 Bahan Ini

JABAR EKSPRES – Resep BBQ grill simpel daging sapi kurban bisa Anda ketahui dengan 8 bahan ini untuk bumbu marinasinya. Yuk cek!

Banyak orang merayakan libur Hari Raya Idul Adha 2024 dengan menikmati makanan bersama keluarga atau teman seperti biasanya. Salah satu pilihan yang seru adalah all you can eat (AYCE) BBQ and grill dengan menggunakan daging kurban.

Bagi yang ingin menikmati BBQ and grill seperti di restoran, membuat sendiri ternyata sangat mudah lho!

Berikut adalah resep simpel untuk mempersiapkan BBQ grill yang dapat digunakan untuk mengolah daging kurban yang lezat.

Semua bumbu marinasi dapat diperoleh di warung terdekat atau minimarket seperti Indomaret, Alfamart, dan lainnya.

Bahan Marinasi BBQ Grill Simpel:

  1. Saos BBQ Del Monte
  2. Saori saus teriyaki
  3. Saos sambal pedas
  4. Merica bubuk
  5. Royco atau penyedap rasa
  6. Kecap Bango
  7. Bawang putih
  8. Ketumbar bubuk

Bahan Utama:

  1. Daging sapi yang sudah diiris tipis
  2. Bawang Bombay (sebagai pelengkap)
  3. Irisan cabai (sebagai pelengkap)
  4. Jamur enoki (sebagai pelengkap)

BACA JUGA: 14 Makanan Penurun Kolesterol, Cocok Setelah Konsumsi Daging Kurban

Cara Membuat Daging Sapi BBQ Grill Simpel:

  1. Siapkan daging sapi yang akan dimarinasi.
  2. Campurkan 1 sendok teh ketumbar bubuk, 1 sachet Saori teriyaki, dan saus sambal pedas.
  3. Tambahkan 1 sachet penyedap rasa.
  4. Taburkan merica bubuk sesuai selera.
  5. Tuangkan kecap manis secukupnya.
  6. Tambahkan saus BBQ Del Monte sesuai selera.
  7. Aduk rata dan campurkan dengan bawang putih yang sudah dihaluskan.
  8. Setelah semua bahan dan marinasi selesai, diamkan daging sapi selama kurang lebih 60 menit untuk meresapkan rasa.
  9. Setelah itu, Anda dapat melanjutkan proses BBQ grill di rumah menggunakan panggangan yang tersedia.
  10. Sesuaikan dengan selera tambahan sayuran seperti enoki, bawang Bombay, dan irisan cabai saat menyantapnya.

 

 

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan