JABAR EKSPRES – Bakso adalah salah satu kuliner favorit yang tidak boleh dilewatkan saat berkunjung ke Bandung. Kota ini menawarkan berbagai tempat makan bakso dengan cita rasa yang menggugah selera. Berikut adalah 15 rekomendasi tempat makan bakso enak di Bandung yang cocok dinikmati kapan saja, terutama saat hujan.
- Bakso Rusuk Samanhudi Dago
Menawarkan bakso urat, telur, urat tanggung, rudal, dan mercon yang cocok bagi pecinta makanan pedas. Harga mulai dari Rp 30.000 per mangkuk, sedangkan untuk tambahan rusuk dikenakan biaya mulai dari Rp 40.000. Mereka juga menyediakan bakso goreng dengan harga mulai dari Rp 11.000 per mangkuk. Lokasi: Jalan Ir. H. Juanda No. 342, Dago Atas, Bandung. Buka pukul 09.00-22.00 WIB.
Baca artikel lainnya: Best Kuliner Bandung 2024, Jangan Sampe Kelewat Makan Ini di Bandung
- Bakso Enggal Malang
Di sini, kamu bisa mengambil isian dan kuah bakso sesuai selera. Menu yang ditawarkan mulai dari bakso halus hingga bakso urat, serta berbagai jenis gorengan seperti pangsit dan lumpia goreng. Harga paket bakso mulai dari Rp 25.000. Lokasi: Jalan Dr. Djunjunan No. 61, Pasterus, Bandung. Buka pukul 09.00-22.00 WIB.
- Mie Baso Akung
Terletak di Jalan Lodaya No. 123, Burangrang, Lengkong, Bandung, tempat ini menawarkan menu yamin dengan kuah kaldu dan berbagai topping seperti pangsit, tahu, ceker ayam, dan siomay. Harga per mangkuk mulai dari Rp 30.000. Porsi bakso di sini cukup besar, tersedia juga setengah porsi.
- Bakso Semar
Berdiri sejak 1998, Bakso Semar menawarkan bakso dengan tulang rusuk yang melimpah, dilengkapi dengan mi yamin. Harga per mangkuk mulai dari Rp 22.000 dan tulang rusuk seharga Rp 45.000. Lokasi: Jalan Cihampelas No. 68, Tamansari, Bandung. Buka 24 jam.
- Bakso Cuanki dan Batagor Serayu
Menawarkan bakso cuanki dengan kuah kaldu bening, pangsit rebus dan goreng, bakso goreng dan rebus, serta tahu isi aci. Juga tersedia batagor yang lezat. Harga mulai dari Rp 15.000. Lokasi: Jalan Serayu No. 2, Cihapit, Bandung. Buka pukul 11.00-19.00 WIB.
- Bakso So’un & Mie Ayam Lodaya
Menawarkan bakso dengan irisan daging tetelan yang banyak serta berbagai menu tambahan seperti bakso bulat daging dan sayur sawi. Harga mulai dari Rp 22.000. Lokasi: Jalan Veteran No. 3, Kebon Pisang, Bandung.