Jelang Idul Adha Kepokmas Naik, Harga Sembako dan Cabai Jadi Sorotan

JABAR EKSPRES – Jelang Hari Raya Idul Adha, harga kebutuhan pokok masyarakat (Kepokmas) mengalami kenaikan yang signifikan pada sembako, seperti minyak goreng, beras, dan cabai.

Nining (70), pedagang sayuran di Pasar Atas Kota Cimahi, mengungkap harga cabai naik jadi

“Cabe merah tanjung Rp50.000 dari Rp35.000 per kilo. Cabe Merah Keriting Rp60.000 dari Rp40.000 per kilo,” ucapnya saat ditemui Jabar Ekspres, Jumat 31 Mei 2024.

Ia mengaku, kenaikan harga ini merupakan hal yang biasa terjadi, terutama menjelang Idul Adha. Menurutnya, hal ini disebabkan oleh distributor yang sering kehabisan stok dari para petani.

“Kenaikan dari distributor dan petani, saya ngambil barang dari Pasar Caringin Bandung,” terangnya.

Saat ditanya terkait penggunaan aplikasi online, Nining mengungkapkan bahwa penggunaan aplikasi online dalam berdagang menimbulkan kesulitan baginya. Ia merasa bahwa transaksi jual beli secara online lebih merepotkan.

“Lebih mudah dan simpel secara langsung karena kalau menggunakan aplikasi online harus bulak balik cek saldo takutnya tidak masuk ke rekening,” ungkap Nining.

Dilokasi yang sama, Hana Subiarti, seorang pedagang sembako, mengonfirmasi adanya kenaikan harga bahan pokok menjelang Idul Adha. Ia menyebutkan bahwa kenaikan harga terjadi pada beras, minyak, dan sejumlah komoditas lainnya.

“Sekarang beras premium, Rp70.000 per kilo, kalau beras lokal masih stabil di harga Rp14.000- Rp15.000,” ungkap Hana.

Untuk harga minyak, Harga minyak curah mengalami kenaikan, menurut Hana. Saat ini, harga minyak curah naik sebesar Rp1.000 per kilogram, dari Rp17.000 menjadi Rp18.000.

“Kalau untuk minyak kemasan Rp. 18.000 yang satu liter, rata-rata itu masih stabil disemua merk,” paparnya.

Menjelang Idul Adha, harga rempah-rempah mengalami kenaikan. Hana menjelaskan bahwa hal ini biasa terjadi setiap tahun dan sudah dipahami oleh pedagang serta konsumen.

“Bumbu-bumbu seperti rempah-rempah setiap mau Idul Adha naik 30% dan itu sudah hal biasa setiap momen momen tertentu,” tandasnya.

Menurut data yang diperoleh Jabar Ekspres, harga komoditas di beberapa pasar di Kota Cimahi mengalami kenaikan. Kenaikan tersebut terutama terjadi pada harga cabai.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan