3 Bacawalkot Bogor Menanti Restu Prabowo, Pengamat Politik Bilang Begini!

JABAR EKSPRES – 3 figur Bakal Calon Wali Kota (Bacawalkot) Bogor yakni, Aji Jaya Bintara, Jenal Mutaqin dan Sendi Fardiansyah disebut-sebut tengah menanti restu Prabowo Subianto.

Hal itu diungkapkan Pengamat Politik dan Kebijakan Publik, Yusfitriadi. Ia menyebut, sampai saat ini DPP Partai Gerindra masih belum memastikan sosok yang bakal diusung maju di Pilkada Kota Bogor 2024.

“Ada tiga nama yang disebut-sebut sedang berebut restu Prabowo, dengan menampilkan dan mengklaim keunggulannya masing-masing yang saat ini sedang berebut pengaruh agar mampu mengambil hati Prabowo,” kata Yusfitriadi kepada Jabar Ekspres dikutip Senin (27/5).

Pengamat politik yang juga Ketua Yayasan Visi Nusantara Maju itu mencatat, dari ketiga nama itu memang santer terdengar berharap mendapatkan rekomendasi dari Gerindra.

BACA JUGA: Di Balik Megahnya Pasar Baru Cicalengka Bandung, Omzet Para Pedagang Turun Akibat PKL Menjamur Tak Ditertibkan

Dari ketiga nama tersebut, kata Yusfitriadi, hanya JM alias Jenal Mutaqin yang saat ini sudah mengantongi rekomendasi dari DPC Partai Gerindra untuk maju sebagai Bacawalkot Bogor.

“Kang JM merupakan kader yang sudah lama berproses di Partai Gerindra. Namun tentu saja rekomendasi tersebut hanya bisa sebatas usulan ke DPP Partai Gerindra. Sehingga rekomendasi tersebut tidak mempunyai makna apapun dalam konteks kontestasi jija DPP Partai Gerindra merekomendasikan yang lain,” tutur Yus sapaannya.

Kemudian, Sendi Fardiansyah yang merupakan Sekretaris Pribadinya Ibu Negara Iriana Jokowi menurutnya sangat wajar ketika mengklaim bahwa dirinya dekat, bahkan di endorse oleh presiden untuk maju di kontestasi Pilkada 2024.

Karena, sambung Yus, Jokowi sendiri saat ini dianggap bukan kader politik manapun dan ketika dikorelasikan dengan relasi kedekatan, maka lebih dekat dengan Prabowo.

BACA JUGA: Pinjol Legal Tanpa Suku Bunga, Limit Rp30 Juta, Cair Cepat ke Rekening

Ia menegaskan, hal itu tidak lepas dari keberpihakan secara total Jokowi kepada Prabowo di Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden kemarin.

“Sehingga sudah hampir dipastikan Sendi pun sedang menunggu rekomendasi Prabowo, untuk diusung Partai Gerindra dalam Pilkada Kota Bogor ini. Sendi juga sudah semakin massif menebarkan media citra dirinya dalam berbagai bentuk media,” paparnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan