Aplikasi Penghasil Uang AEG ENERGY Apakah Terbukti Membayar atau Scam atau Penipuan?

JABAR EKSPRES – Salah satu Aplikasi Penghasil Uang yang sedang populer adalah AEG Energy, yang bisa ditemukan di website mereka, aegenergi.com.

Mendengar tentang Aplikasi Penghasil Uang AEG ENERGY yang menawarkan penghasilan dengan cepat pasti mengundang perhatian.

Dari namanya, terdengar seperti investasi yang menjanjikan, tapi sebenarnya apa yang ditawarkan?

AEG Energy sebenarnya adalah investasi dalam bidang energi terbarukan, terutama panel surya dan energi matahari.

Baca juga : Aplikasi Penghasil Uang AMV Bastis Vip, Apakah Terbukti Membayar atau Scam Penipuan?

Konsepnya sederhana Anda melakukan deposit sebesar Rp150.000, dan dalam 25 hari, Anda dijanjikan pengembalian sebesar Rp250.000 dengan keuntungan tetap Rp10.000 per hari. Tampak menggiurkan, bukan?

Namun, sebelum tergiur, ada baiknya untuk melihatnya secara logis. Investasi selalu memiliki risiko fluktuatif kadang untung, kadang rugi, dan kadang stabil.

Namun, apa yang ditawarkan AEG Energy terasa terlalu bagus untuk menjadi kenyataan. Terlebih lagi, aplikasi ini tidak terdaftar di regulasi Indonesia seperti OJK, kemendag, atau BAPBTI, sehingga ilegal secara hukum.

Bahkan, AEG Energy tampaknya mencatut nama-nama perusahaan besar seperti Tesla dan PDO Indonesia, membuatnya terlihat lebih meyakinkan. Namun, ini hanya trik marketing untuk menarik lebih banyak investor.

Lebih jauh lagi, Aplikasi AEG ENERGY menggunakan skema ponzi yang tidak berkelanjutan. Mereka menawarkan bonus mingguan kepada para investor yang merekrut orang lain untuk bergabung. Ini adalah tanda khas money game yang tidak etis dan ilegal.

Dalam skema ini, pemain ponzi dan leader-leader ponzi menjadi penikmat utama, sedangkan yang menjadi korban adalah orang awam yang tergiur dengan janji-janji palsu.

Mereka diperalat untuk mengumpulkan lebih banyak investor, tanpa menyadari bahwa mereka terlibat dalam praktik ilegal.

Baca juga : Mengungkap Cara Kerja Aplikasi Investasi Havas Ini Mirip Aplikasi MSL

Oleh karena itu, penting untuk menggunakan logika dan berhati-hati sebelum terjun ke dalam investasi semacam ini.

Jangan tergoda dengan janji penghasilan yang mudah, karena pada akhirnya, yang akan rugi adalah Anda. Pastikan untuk selalu memeriksa legalitas suatu investasi sebelum memutuskan untuk terlibat.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan