Polisi Sebut Tersangka Pembunuhan dengan Mutilasi di Ciamis Kooperatif Saat Pemeriksaan Kejiwaan

JABAR EKSPRES – Polisi mengungkapkan bahwa tersangka pembunuhan dengan mutilasi di Ciamis, Jawa Barat, mulai menjawab pertanyaan saat menjalani pemeriksaan kejiwaan pada tanggal 6 Mei kemarin.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Ciamis, AKP Joko Prihatin, mengatakan bahwa TBD (50) telah mulai bersikap kooperatif saat dimintai keterangan.

“Kata dokter sudah mulai kooperatif dan sudah mulai bisa menjawab,” katanya kepada awak media, Selasa 7 Mei 2024.

“Iya, kalau tidak ditanya dia hanya diam saja,” lanjutnya.

BACA JUGA: Hasil Tes Kejiwaan Pelaku Mutilasi Ciamis Akan Segera Diumumkan

Namun, hasil pemeriksaan kejiwaan terhadap tersangka tersebut dikabarkan belum keluar, dan pemeriksaan lanjutan direncanakan akan dilakukan hari ini.

“Hasilnya belum, hari ini juga akan dilakukan pemeriksaan lanjutan. Jadi belum ada hasilnya. Hari ini dilakukan pemeriksaan tambahan oleh dokter kejiwaan,” tambahnya.

Sebelumnya, TBD telah ditetapkan sebagai tersangka oleh pihak kepolisian terkait kasus pembunuhan dengan mutilasi terhadap istrinya, Y (44), yang terjadi pada Jumat, 3 Mei.

Saat ini, tersangka telah ditahan di sel khusus oleh pihak kepolisian.

Menurut laporan, sebelumnya, tersangka sering kali marah-marah dan menangis saat berada dalam tahanan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan