Bersiaplah! Inilah Jadwal Seleksi Bersama BUMN 2024

JABAR EKSPRES – Rekrutmen BUMN tahun 2024 telah dibuka bersamaan dengan jadwal seleksi bersama bagi yang berhasil lolos administrasi telah disampaikan.

Proses seleksi ini melibatkan beberapa tahap ujian yang harus dijalani oleh para pelamar sebelum dapat bergabung sebagai bagian dari keluarga besar BUMN. Tahapan tersebut mencakup Tes Kemampuan Dasar (TKD), Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), dan Tes Akhlak.

BACA JUGA : Gagal di Rekrutmen Bersama BUMN 2024? Ini Penyebabnya..

Berikut ini Jadwal seleksi bersama BUMN 2024 terdiri dari beberapa tahap yang perlu jadi perhatian dengan seksama:

  • Registrasi online & seleksi administrasi: 23 Maret – 1 April 2024
  • Pengumuman hasil registrasi online: April 2024
  • Tes online tahap 1: 27 April – 4 Mei 2024
  • Pengumuman hasil tes online tahap 1: Mei 2024
  • Tes online tahap 2: 25 Mei – 27 Mei 2024
  • Pengumuman hasil tes online tahap 2: Juni 2024
  • Tes seleksi di BUMN: 11 Juni – 30 Juni 2024
  • Pengumuman final calon pegawai BUMN: Juli 2024
  • Inagurasi: pengumuman akan segera diumumkan.

Selain terus memantau update terbaru mengenai pengumuman Rekrutmen Bersama BUMN 2024, anda juga perlu memperhatikan perangkat yang akan pas untuk ujian.

BACA JUGA : Hasil Seleksi Pengumuman Administrasi Rekrutmen Bersama BUMN 2024, Siapa Saja yang Lolos?Ini Linknya

Agar dapat mengikuti ujian dengan lancar dan meningkatkan peluang anda untuk lolos, ada beberapa kriteria perangkat yang harus siap:

  • Setidaknya memiliki prosesor core i3 atau setara.
  • RAM minimal 4 GB.
  • HDD minimal 500 GB.
  • OS Windows/Linux/Mac versi terbaru.
  • Lengkapi dengan kamera, audio, dan mikrofon.

Selain itu, informasi tentang cara melihat hasil pengumuman seleksi bersama Rekrutmen Bersama BUMN 2024 juga telah ada. Semoga dengan informasi jadwal seleksi bersama BUMN 2024 ini, anda dapat mempersiapkan diri dengan baik untuk mengikuti proses seleksi tahun ini.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan