Aplikasi Penghasil Uang MSL Makin Gencar Promosi, Benarkah Tidak Akan Pernah Scam? Ini Kebenarannya

JABAR EKSPRES – Aplikasi penghasil uang MSL kini sedang naik daun karena mengadakan berbagai pertemuan dengan para anggotanya diberbagai daerah.

Meski sempat tertempa isu akan scam pada April ini, namun pertemuan yang sedang gencar digelar itu seakan menjadi bukti bahwa aplikasi penghasil uang MSL tersebut masih eksis dan tidak akan scam.

Pertemuan yang mereka sebut dengan Konferensi offline tersebut didatangai puluhan orang dan berisi promosi untuk menggaet anggota baru.

Seperti yang terakhir digelar di Kabupaten Bone Sulawesi Selatan, pada 23 April 2024 lalu atau yang diselenggarakan di jakarta timur dibulan yang sama.

Baca juga :  Tak Jadi Scam, Aplikasi MSL Malah Gelar Konfrensi Offline di Jakarta Timur

Aplikasi  MSL ini padahal sudah menunjukkan beberapa tanda atau gejala yang mengarah pada penipuan, seperti yang terjadi pada beberapa aplikasi yang sudah scam sebelumnya.

Bahkan sudah banyak influenser di platform Youtube yang memperingatkan bahwa aplikasi ini memiliki potensi besar akan menipu anggotanya, karena menggunakan skema ponzi.

Adapun beberapa ciri-ciri untuk mengenali apakah sebuah aplikasi termasuk ponzi atau bukan yang dilansir dari laman resmi OJK, beberapa  diantaranya terdapat dalam aplikasi penghasil uang MSL, berikut datanya :

1. Menjanjikan keuntungan besar dalam waktu singkat
2. Proses bisnis investasi yang tidak jelas
3. Produk investaso biasanya milik luar negeri
4. Staf penjualan mendapatkan komisi dalam merekrut orang
5. Pada saat investor ingin menarik investasi malah diiming-imingi investasi dengan bunga yang lebih tinggi
6. Mengundang calon investor dengan emnggunakan tokoj masuarakat atau tokoh agama sebagai figur
7. pengembalian macet ditengah-tengah.

Baca juga : Aplikasi SKY dan MSL Sudah Gejala Scam, Roy Shakti Tunjukkan Buktinya

Beberapa ciri-ciri tersebut sudah nampak muncul di aplikasi  MSL, bahkan tanda-tanda akan scam juga sudah mulai ditunjukkan, diantaranya mucul even bonus, pengenaan pajak, dan mulai sering mengalamai kendala dalam penarikan uang.

Karenanya para anggota diimbau segera menarik dananya dari aplikasi penghasil uang MSL ini jika ingin menyelamatkan uangnya, dan jangan lagi memasukkan dana atua deposit dengan alasan apapun.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan