Fungsi Tutup Pentil Pada Pentil Ban Motor

JABAR EKSPRES – Seperti yang kita ketahui, terdapat saluran udara pada ban yang disebut lubang pentil. Pentil pada ban motor adalah saluran kecil yang digunakan untuk mengisi atau mengeluarkan udara dari dalam ban. Fungsi utamanya adalah untuk mengatur tekanan udara di dalam ban, karena tekanan ban ini akan mempengaruhi kinerja, keamanan, dan kenyamanan berkendara.

Nah, selain itu, ada barang kecil yang kadang terlupakan dan dianggap sepele keberadaannya, yaitu tutup pentil.

Sub Department Head Technical Service PT Daya Adicipta Motora, Ade Rohman menjelaskan, “Fungsi utama dari tutup pentil adalah melindungi pentil dari kotoran, air, dan benda asing lainnya, seperti debu, pasir, benda keras, atau kotoran lain yang dapat ditemui sepanjang perjalanan. Tutup pentil juga membantu mencegah kebocoran udara dari dalam ban.”

Baca juga : Tips Perawatan Sepeda Motor yang Jarang Digunakan

“Sangat penting untuk menutupi lubang pentil dengan penutup pentil, khususnya di musim hujan karena lubang pentil dan bagian dalam ban mengandung bahan logam yang dapat berkarat atau mengalami korosi jika terpapar langsung oleh air,” ujar Ade.

Dan selain itu, tutup pentil juga dapat memiliki fungsi estetika atau sebagai pengidentifikasi tekanan udara yang tepat dalam ban.

Tutup pentil adalah perlengkapan kecil yang ditempatkan di ujung pentil ban, dengan berbagai model dan ragam. Berikut adalah beberapa jenis dan macamnya:

– Tutup Pentil Standar: Ini adalah tutup pentil yang paling umum, terbuat dari plastik atau logam ringan, dan tersedia dalam berbagai warna. Ada identifikasi khusus untuk pengguna nitrogen, yaitu tutup plastik warna hijau.
– Tutup Pentil Angin (dust cap): Tutup pentil ini memiliki mekanisme pelindung yang lebih baik terhadap debu dan kotoran, sehingga membantu menjaga tekanan udara yang stabil di dalam ban.
–  Tutup Pentil Kunci (valve cap): Jenis ini memiliki desain khusus yang memungkinkan pengguna untuk melepas dan memasangnya dengan kunci khusus. Hal ini memberikan perlindungan ekstra dan mencegah pencurian tutup pentil.
– Tutup Pentil LED: Tutup pentil dengan lampu LED terpasang di dalamnya, memberikan efek cahaya yang keren ketika roda berputar. Ini juga dapat meningkatkan keamanan di malam hari dengan membuat kendaraan lebih terlihat.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan