JABAR EKSPRES – Idol Grup Korea Selatan Seventeen sedang jadi pembahasan panas di Korea, lantaran dikabarkan sedang menghadapi isu diboikot oleh fandom penggemarnya sendiri, yakni Carat.
Kabar Seventen diboikot pertama kali digaungkan lantaran munculnya pengumuman dari agensinya Pledis Entertainmen, pada 29 Januari lalu, terkait Seventeen yang akan mengadakan konser Tour ‘Follow’ Again di Jepang.
Konser tersebut dijadwalkan akan digelar di tiga lokasi yang berbeda, yakni Stadion Utama Asiad Incheon pada 30 dan 31 Maret 2024, Yanmar Stadium Nagai Osaka pada 18 dan 19 Mei 2024, dan terakhir Nissan Stadium Kanagawa pada 25 dan 26 Mei 2024.
Baca juga : Tingkah Random Member Seventeen di Golden Disc Awards yang Tertangkap Kamera Penonton
Konser terakhir yang berlokasi di Nissan Stadium tersebut sekaligus sebagai perayaan ulang tahun ke-9 debut mereka.
Hal inilah yang membuat K-Carat atau Carat Korea merasa agensi tidak adil, lantaran di Korea sendiri konser Seventeen hanya digelar selama 2 hari.
Bukan hanya itu, mereka menilai, seharusnya perayaan anniversary ke-9 Seventeen dirayakan di Korea.
Akibatnya banyak pesan di media sosial yang mengajak untuk memboikot Seventeen, hingga Rabu Siang (31/1) jumlah postingan yang menggunakan taggar #SeventeenEncoreboikot jumlahnya sudah mencapai ratusan ribu cuitan.
Baca juga : Seventeen Kembali Rajai Industri K-POP dengan “Seventeenth Heaven”
“Ini adalah pesan yang meminta orang asing untuk memboikot. #SeventeenEncoreboikot. Banyak orang Korea, silakan bagikan RT dan like kalian,” salah satu ajakan boikot di media sosial X.
Ajakan tersebut mendapat sambutan dari Carat Korea yang masih kesal dengan keputusan dari Pledis Entertainmen dan Seventeen.
Sayangnya dari pihak agensi masih belum memberikan tanggapan terkait kabat pemboikotan tersebut.
Sementara member Seventeen saat ini tengah disibukkan dengan berbagai proyek pribadi, seperti salah satunya Kim Mingyu yang terlihat di Bandara Internasional Incheon pada Selasa (30/1).
Mingyu diketahui memiliki jadwal pribadi untuk salah satu merek kosmetik di Jepang.