Benarkah Aplikasi Chrono60 Penghasil Uang atau Penipuan? Ini Fakta Investasi Jam Tangan yang Viral

JABAR EKSPRES – Saat ini investasi selalu menarik minat banyak orang, tetapi perlu waspada terhadap penawaran yang terlalu bagus untuk menjadi kenyataan salah satunya Aplikasi Chrono60.

Artikel ini akan mengulas skema investasi yang kontroversial, dengan fokus pada promosi yang terlalu menggiurkan dari Aplikasi Chrono60.

Dalam artikel ini, kita akan membongkar tawaran investasi Aplikasi Chrono60 yang terkesan positif dan aman. Namun, setelah analisis mendalam, terungkap bahwa skema ini lebih mirip money game atau skema Ponzi.

Baca juga : Detik-detik Aplikasi BIT Indonesia Akan Scam!! Apakah masih Terbukti Membayar?

Pada awalnya, Chrono60 menawarkan keuntungan harian yang sangat tinggi, mencapai Rp25.000 per hari dengan modal awal Rp100.000.

Namun, seiring dengan paparan lebih lanjut, terungkap bahwa model investasi ini tidaklah logis. Keuntungan yang dijanjikan terlalu besar dan tidak masuk akal, memicu keraguan terhadap keberlanjutan skema tersebut

Selain itu, kurangnya informasi detail tentang perusahaan dan jenis investasi yang ditawarkan ini membuat keanehan terkait penawaran investasi pada jam tangan mewah ini makin terlihat.

Di mana seharusnya investasi seharusnya dilakukan pada barang yang umumnya dijual dan bukan dijadikan sebagai alat investasi.

Pentingnya bijak dalam memilih investasi dan waspada terhadap skema yang terlalu menggiurkan menjadi poin utama.

Selalu ingat pentingnya memilih investasi yang diawasi oleh lembaga terkait, seperti Otoritas Jasa Keuangan (OJK), untuk menghindari kerugian finansial dan skema penipuan.

Baca juga : Aplikasi BIT di Ujung Tanduk! Rahasia Cara Kerja Penipuannya Terbongkar

Sebagai penutup, untuk kalian yang sudah tergiur dengan aplikasi macam ini agar lebih berhati-hati dalam memilih investasi.

Keuntungan besar tanpa dasar yang jelas dan terjamin seringkali menjadi tanda bahaya. Artikel ini bertujuan memberikan pemahaman lebih dalam tentang risiko investasi yang mungkin tidak terlihat pada pandangan pertama.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan