Ramp Check, Persiapan Terminal Cicaheum Jelang Libur Tahun Baru

JABAR EKSPRES – Sejumlah persiapan dilakukan petugas Terminal Cicaheum dalam menyambut lonjakan penumpang bus, pada momen libur tahun baru 2024 mendatang. Diantaranya, pengecekan berkala kelaiakan dan keselamatan (ramp check).

Kepala Terminal Cicaheum, Roni Hermanto mengungkapkan, ramp check tersebut dilaksanakan hingga Selasa, Januari 2024. Hal ini guna memastikan kenyamanan serta keamanan para penumpang pada momen libur tahunan itu.

“Tiap hari ada ramp check. Tadi di check baru 78 karena bisnya belom pada masuk,” kata Roni saat ditemui Jabar Ekspres di ruang kerjanya, Jumat (29/12).

“Satu (bus) dikeluarkan karena tidak laiak secara administrasi, serta kartu pengawasan telah habis. (Ramp check) sampai tanggal 2, Januari 2024,” tambahnya.

Selain itu, pengendara atau sopir bus pun menjalani tes kesehatan. Diantaranya seperti mengadakan uji atau tes urine bagi para sopir bus. Hal tersebut diupayakan pihaknya guna keselamatan para penumpang.

“Kami menyiapkan semaksimal mungkin pelayanan terhadap penumpang yang ingin pulang ke kampung halaman. Kami mempersiapkan supaya kendaraan laiak,” jelas Roni.

Adapun untuk fasilitas tambahan, Roni memastikan, pihaknya bekerja sama dengan kepolisian dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung. Dua instansi tersebut menyediakan pos keamanan dan kesehatan.

“Dan ada penambahan ruang tenda tunggu. Sudah berdiri ada dua ruang tunggu, tenda. Kami antisipasi apabila penumpang membludak,” pungkasnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan