Bergabung dengan Grup Jual Beli
Sudah membuat akun bisnis tapi tak ada peningkatan di penjualan? Mungkin sudah saatnya Anda bergabung dengan grup jual beli. Pilih dan bergabunglah dengan grup yang memiliki niche sama dengan produk yang Anda jual, sehingga kemungkinan produk laku lebih besar.
Dengan bergabung lewat grup jual beli, maka Anda bisa mendapatkan calon pembeli yang lebih potensial. Jangan ragu untuk menawarkan produk Anda apabila ingin menjemput pembeli. Anda bisa mencari grup jual beli yang potensial dengan menggunakan fitur pencarian.
Membuat Fanpage
Ada juga cara jualan online laris di Facebook dengan membuat fanpage. Fanpage akan memudahkan Anda membagikan produk yang ingin dijual tanpa harus khawatir bercampur dengan unggahan pribadi. Lewat fanpage, Anda juga bisa berbagai konten promosi atau edukasi yang bisa membuat user lain tertarik membeli.
Pembuatan fanpage juga lebih mudah dibandingkan dengan akun bisnis personal. Kemungkinan produk terjual di pelanggan yang tepat sesuai segmentasi pasar juga lebih besar, sebab fanpage akan membuat audiens lebih mengerucut, sehinggaa produk punya kemungkinan laku lebih besar.
Responsif Terhadap Pembeli
Sekali pun Anda sudah membuat tampilan fanspage, akun bisnis atau detail gambar produk, tetap saja akan sulit menjual produk. Tips dan cara berjualan yang kadang dilupakan oleh seller adalah bersikap responsive terhadap produk yang sedang diperiksa oleh pembeli.
Selagi pengguna Facebook memilih produk yang diinginkan, Anda juga bisa sekaligus menjelaskan keunggulan dari produk tersebut. Sikap yang ramah, responsive, dan tanggap ketika user lain hendak membeli jadi nilai lebih yang bisa Anda tekankan selama proses berjualan.
Gunakan Iklan Facebook
Cara jualan online laris di Facebook juga bisa Anda percepat dengan menggunakan iklan di Facebook. Lebih dikenal sebagai FB Ads, iklan yang ada di Facebook bisa Anda tentukan segmentasi pasarnya,sehingga iklan bisa dilirik langsung pembeli yang potensial.
Karena menggunakan fitur iklan, tentunya ada budget yang harus Anda persiapkan. Budget ini bisa Anda sesuaikan dengan kondisi keuangan dan finasial perusahaan, sehingga Anda tidak menghabiskan banyak budget untuk iklan yang dijalankan.