Ducati Resmi Luncurkan Multistrada V4 RS, Cocok Buat Dipakai Touring!

JABAR EKSPRES – Produsen kendaraan roda dua asal Italia, Ducati, secara resmi meluncurkan sepeda motor kelas atas Multistrada V4 RS, sebuah model yang menawarkan ketangguhan paling tinggi yang pernah dibuat oleh perusahaan ini dengan kekuatan sebuah superbike.

“Multistrada V4 RS adalah model di mana setiap bagian dan detailnya – mulai dari elektronik yang dilengkapi radar hingga rangka belakang berbahan titanium yang sangat ringan – dipilih dengan tujuan untuk menciptakan motor touring paling sporty yang pernah dibuat Ducati,” ujar Jimmy Budhijanto, CEO Ducati Indonesia, dikutip dari Antara, Kamis (26/10/23).

Ketersediaan model bergaya touring dengan kekuatan superbike ini untuk merayakan ulang tahun ke-20 kehadiran keluarga Multistrada di negara asalnya, Italia.

BACA JUGA : Perbandingan Yamaha Aerox 155 vs Nmax 155 – Antara Kecepatan dan Kenyamanan, Mana Pilihanmu?

Motor ini diproduksi oleh Ducati dengan desain yang sangat sporty dan agresif. Hal ini dibuktikan dengan penyematan berbagai elemen serat karbon pada bagian samping untuk mendapatkan kembali aerodinamika.

Tidak hanya menggunakan serat karbon di berbagai sisi bodywork, Ducati juga menempatkan velg dengan bahan aluminium tempa untuk menciptakan bobot yang maksimal agar tidak terlalu berat.

Motor ini juga dilengkapi dengan banyak inovasi teknologi seperti adaptive cruise control, blind spot detection, empat mode berkendara, Ducati Traction Control, Ducati Wheelie Control, engine brake control, dan Ducati Quick Shift.

BACA JUGA : Sekarang Kredit Motor Listrik Honda EM1 e Mulai Rp5 Jutaan

Untuk menambah kesenangan penggunaan, ini bukan hanya tentang integrasi berbagai teknologi. Ducati juga menggunakan rangka yang mampu memberikan stabilitas dan pengendalian yang sangat baik di berbagai lintasan berkat penggunaan rangka baja tubular serta suspensi Ohlins Smart EC 2.0 yang dapat disetel secara elektronik.

Multistrada V4 RS dibekali dengan mesin yang bertenaga, mobil ini menggunakan mesin Desmosedici Stradale berkapasitas 1.103 cc yang diambil dari Panigale V4 yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 180 tenaga kuda dan torsi 90 Nm.

Bagi para penggemar Ducati di Indonesia harus bersabar untuk mendapatkan motor ini. Pasalnya, mereka masih merahasiakan penampakan model motor sport ini di tanah air.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan