Bansos PKH Tahap 4 Cair Oktober, Segera Cek Namamu di Link ini!

JABAR EKSPRES – Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 4 cair akhir Oktober 2023, segera cek nama Anda di link di bawah ini.

Pada bulan Oktober ini, penyaluran bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) telah mencapai tahap keempat.

Penerima bansos PKH tahap 4 dapat mengambil bantuannya melalui kantor pos terdekat.

Sebagaimana yang sudah diketahui, pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos), melaksanakan penyaluran PKH dalam tahun ini dalam empat tahap, di mana tiap kategori penerima menerima jumlah bantuan yang berbeda.

BACA JUGA: 3 Bansos yang Bakal Cair Sepanjang Oktober 2023, Cek Namamu di Sini!

Jadwal penyaluran PKH tahun 2023 adalah sebagai berikut:

  • Tahap 1: Januari, Februari, dan Maret.
  • Tahap 2: April, Mei, dan Juni.
  • Tahap 3: Juli, Agustus, dan September.
  • Tahap 4: Oktober, November, dan Desember.

Untuk penyaluran bulan Oktober, bansos PKH saat ini berada pada tahap 4 yang bisa ditarik di lembaga penyalur kantor pos.

Bansos PKH tahap 4 akan tersedia untuk ditarik mulai tanggal 18 hingga 31 Oktober 2023.

Pastikan Anda telah terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial.

BACA JUGA: Cek Jadwal Pencairan Bansos BPNT 18 Oktober 2023 di Kantor Pos

Berikut adalah langkah-langkah untuk memeriksa status penerima PKH tahap 4 melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id:

  1. Pastikan Anda memiliki koneksi internet yang stabil di perangkat HP atau komputer.
  2. Siapkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Anda.
  3. Kunjungi situs resmi Kementerian Sosial di alamat cekbansos.kemensos.go.id.
  4. Isi kolom dengan data Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan sesuai dengan informasi pada KTP Anda.
  5. Masukkan nama Anda sebagai calon penerima PKH.
  6. Ketikkan juga 8 huruf kode yang tertera dalam kotak yang disediakan.
  7. Jika huruf kode tidak jelas, lakukan pengulangan untuk mendapatkan kode baru.
  8. Setelah itu, klik tombol “Cari Data” untuk mengetahui status Anda sebagai penerima PKH tahap 4.

Bagi mereka yang telah terdaftar sebagai penerima PKH tahap 4 di situs cekbansos.kemensos.go.id, Anda dapat segera melakukan penarikan di kantor pos sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan