Parade Pasukan hingga Simulasi Penyelamatan Ketua KPU yang Disandra, Pastikan Kesiapan Polda Jabar Amankan Pemilu 2024

”Kerja sama antar Polda Jabar dengan TNI serta pemerintah daerah dan panitia pemilu dan juga peran serta masyarakat adalah kunci dari keberhasilan dalam upaya kita menjaga ketertiban  dan keamanan,” bebernya.

”Yang paling utama adalah sama-sama menjaga kondusifitas dan keamanan di Jawa Barat,” imbuhnya.

Bey pun mengajak kepada semua warga Jawa Barat untuk mendukung tugas penegak hukum dan bekerja sama dalam mencipatakan lingkungan yang aman selama proses Pemilu.

”Keterbukaan dan transparansi dalam pengamanan pemilu adalah prinsip yang harus dipertahankan dan Kami akan terus berupaya memberikan informasi yang relevan dan akurat pada masyarakat luas,” ucapnya.

Pada kesempatan itu, Bey pun mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras demi memberikan ketenangan dan kenyamanan bagi masyarakat. ”Polri dan TNI akan memperkuat kesiapan Jabar dalam melaksanakan Pemilu di 2024 mendatang,” katanya.

”Mari kita terus bekerja sama dalam menjaga ketertiban dan keamanan dalam merayakan pesta demokrasi dengan tetap memegang teguh serta menjunjung tinggi nilai-nilai demokratis sehingga tercipta pemilu yang aman, damai dan lancar,” tandasnya.

Sementara itu, Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Akhmad Wiyagus mengatakan simulasi yang didukung oleh TNI, Pemerintah Daerah dan seluruh masyarakat Jawa Barat tersebut dilakukan sebagai bentuk kesiapan Polda Jabar dalam pengamanan Pemilu di setiap tahapan.

”Tapi saya yakin masyarakat Jawa Barat cinta damai. Sehingga pemilu nanti akan berjalan aman, damai dan lancar,” katanya.

Agar Pemilu 2024 berjalan aman, damai dan lancar, Akhmad menyebutkan, pihak Polda Jabar sudah menyiagakan sebanyak dua pertiga personel yang ada.

”Kita juga akan didukung oleh TNI, Pemerintah Daerah dan semua masyarakat Jawa Barat dalam pengamanan Pemilu nanti,” pungkasnya. (ziz)

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan