Kapan Pengumuman Lolos Administrasi CPNS 2023? Ini Tanggalnya!

JABAR EKSPRES – Berikut informasi kapan tanggal pengumuman lolos administrasi CPNS 2023 dan cara mengeceknya.

Sesuai jadwal seleksi CASN 2023 yang diumumkan oleh BKN,  pendaftaran CPNS dan PPPK tahun 2023 akan segera ditutup pada hari ini Senin (9/10/2023) pukul 23.59 WIB.

Penting bagi calon pelamar untuk menyelesaikan proses pendaftaran dan mengirimkan dokumen persyaratan sebelum waktu penutupan tersebut.

Jika Anda tidak melakukannya, Anda tidak akan dapat mengikuti seleksi ke tahap selanjutnya.

BKN menekankan agar para calon pelamar segera melakukan submit dan menyelesaikan pendaftaran mereka sebelum batas waktu.

Jadwal Pengumuman Lolos Administrasi CPNS 2023

Setelah selesai melakukan proses pendaftaran, selanjutnya adalah pengumuman seleksi administrasi yang akan dilakukan pada tanggal 13-16 Oktober 2023.

Pelamar yang ingin mengetahui cara cek lolos administrasi CPNS 2023 hasil seleksi administrasinya dapat dilihat di laman sscasn.bkn.go.id dengan menggunakan akun masing-masing.

Pelamar dapat login ke laman SSCASN dengan mengisi NIK yang sudah didaftarkan sebelumnya.

BACA JUGA: Link Cek E-Materai CPNS dan PPPK Valid atau Palsu

Selain melalui laman resmi SSCASN, pelamar juga dapat mengecek kelulusan tahap administrasi melalui laman instansi yang dipilih.

Biasanya, pada laman instansi yang dituju akan diumumkan hasil seleksi administrasi CPNS.

Bagi yang lolos seleksi administrasi, mereka akan menunggu jadwal tes SKD yang akan diumumkan mulai tanggal 30 Oktober sampai 2 November 2023.

Untuk yang tidak lolos seleksi administrasi, mereka dapat mengajukan sanggah pada 17-19 Oktober 2023.

BACA JUGA: Cara Beli di E-meterai.live CPNS dan PPPK 2023, Mudah dan Cepat!

Pelaksanaan tes SKD akan dilakukan mulai 7-16 November 2023 di lokasi yang telah dipilih saat mendaftar.

Demikian informai jadwal pengumuman kelulusan seleksi administrasi CPNS 2023 yang dapat diketahui.

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan