– Aneka macam daun daunan seperti beung beureman, jambu, mangkokan, pandan, suji, dan teklan.
Melihat banyaknya bahan yang digunakan dalam pembuatannya, tidak heran bila bedak Saripohatji memiliki banyak manfaat untuk kesehatan kulit.
Baca juga : Minum Minyak Zaitun Ternyata Bisa Kendalikan Gula Darah, Ini Manfaat Lainnya
Cara Pemakaian
Untuk menghilangkan bruntusan di wajah, kamu bisa membuat masker yang terdiri dari campuran kedua bahan, yakni Minyak Zaitun dan Bedak Saripohatji, kamu juga bisa menambahkan madu jika ingin menambah kelembaban untuk kulit.
Adapun cara membuatnya adalah sebagai berikut :
– Hancurkan lima butir bedak Saripohatji di wadah yang bersih
– Setelah bedak menjadi bubuk, tuang secara perlahan minyak zaitun sekitar dua sampai 3 sendok
– Aduk hingga tercampur rata
– Setelah mendapatkan tekstur yang pas untuk masker, kamu bisa langsung mengaplikasikannya ke kulit wajahmu.
– Diamkan hingga bedak mengering, lalu bilas menggunakan air hangat.
Setelah wajah bersih, kamu akan merasakan kelembutan dan kulit wajah yang menjadi halus dari sebelumnya. Bahkan banyak yang mendapatkan efek lain dari penggunaan campuran masker ini, yakni kulit menajdi lebih cerah dan putih
Hal ini yang akhirnya membuat banyak orang beralih dari skincare mahal dengan banyak obat kimia didalamnya menjadi memilih produk tradisional ini.
Untuk kamu yang penasaran bisa langsung mencobanya, dan buktikan sendiri khasiatnya.