JABAR EKSPRES – Sukses gelar Musyawarah Cabang (Muscab) Pemuda Pancasila pada 7 Agustus 2023 lalu, dengan hasil terpilihnya Jhoni Pedro sebagai Ketua Pemuda Pancasila Kota Depok Periode 2023 – 2027 di sinyalir ada isu bahwa Muscab tersebut akan di ulang.
Seperti diketahui, Muscab yang dilaksanakan di Hotel Bumi Wiyata hanya menampilkan dua orang calon ketua, yaitu Jhoni Pedro dan Trisno NKP.
Bermula dari isu Jhoni Pedro yg sampai saat ini belum mendapatkan SK dari Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Provinsi Jawa Barat di internal PP Kota Depok hingga ketingkat ranting, yang mana diketahui isu itu berawal dari ungkapan salah satu pengurus ranting PP Kecamatan Beji yang mengatakan bahwa PP Kota Depok belum mempunyai Ketua.
BACA JUGA : Masuk Wilayah Rebana, Cirebon Segera Benahi Transportasi Angkutan Publik
Namun saat di konfirmasi ke Ketua Badan Penyuluhan dan Pembelaan Hukum (BPPH) MPC PP Depok, Dwi Hendy Pardede menegaskan bahwa muscab PP yang dilaksanakan pada 7 Agustus 2023 lalu tidak akan di ulang.
“Saya gak tahu siapa yang menghembuskan isu muscab PP akan diulang. gak benar, itu isu liar yang menyesatkan,” ujar Pardede.
Ditempat yg berbeda, Ketua Bidang Organisasi Kaderisasi (OK) PP Kota Depok, Ricko Kurnia Putra pun menegaskan bahwa tidak ada pengulangan untuk Muscab PP Kota Depok.
“Muscab PP Kota Depok tidak akan diulang dikarenakan semuanya sudah dijalankan sesuai dengan tahapan-tahapan dan AD/ART yang berlaku” tukas Ricko.
Ricko pun menjelaskan mengenai isu SK yang belum diterbitkan sedang dalam proses administrasi dari jajaran pengurus MPW Jawa Barat.
BACA JUGA : Akibat Hujan Deras, Satu Rumah Warga di Cijeruk Bogor Rusak Terkena Longsor
pada 16 September 2023 pihak SC dan Pimpinan Sidang Muscab VII Kota Depok bertemu Ketua MPW PP JABAR Dian Rahadian di Sekretariatan MPW PP JABAR untuk menyampaikan kronologis pelaksanaan Muscab.
Menanggapi isu tersebut, Dian Rahadian menegaskan bahwa Muscab Depok selesai tidak ada lagi yang diissukan diulang, itu tidak benar.
Menurut Ricko, polemik yang terjadi di arena muscab telah selesai. Barisan PP se-Kota Depok tidak perlu lagi menanggapi isu-isu liar yang dikhawatirkan akan melemahkan semangat dan soliditas keanggotaan dan organisasi.