Link Live Streaming La Liga 2023/2024: Real Madrid vs Real Sociedad

JABAR EKSPRES – Lanjutan La Liga 2023/2024 pekan ke-5 akan mempertemukan Real Madrid vs Real Sociedad. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Santiago Bernabeu, markas El Real (julukan Real Madrid), Senin 18 September 2023 pukul 02.00 WIB.

Laga antara Real Madrid vs Real Sociedad diprediksi bakal berlangsung seru karena kedua tim masih belum merasakan kekalahan. Hanya saja, tim asal Ibu Kota Spanyol itu sedikit diunggulkan karena menyapu bersih 4 laga awal liga. Sementara, tim tamu hanya mampu meraih satu kemenangan dan 3 hasil imbang.

Real Madrid

Di laga sebelumnya, pemilik 35 gelar La Liga itu telah merasakan atmosfer baru kandang mereka, Santiago Bernabeu. Stadion yang hampir tidak pernah penuh dibuka selama 2 tahun terakhir, akhirnya dapat dibuka seutuhnya karena renovasi stadion yang hampir mencapai 100 persen.

Di stadion baru tersebut, Real Madrid berhasil memberikan hadiah bagi Madridista usai mengalahkan Getafe dengan skor 2-1. Bintang baru yang klub datangkan dari Borrusia Dortmund, Jude Bellingham, berhasil menjadi penyelamat El Real setelah gol telatnya di menit ke-90+5.

Klub bernuansa putih tersebut hingga tutupnya bursa transfer musim panas 2023 itu tidak berhasil mendatangkan pemain nomor 9. Setelah kepergian Karim Benzema ke Al Ittihad, tidak ada pemain yang menggunakan nomor 9. Saat ini, El Real hanya memiliki Joselu sebagai penyerang tengah murni.

Tidak adanya nomor 9 tetap membuat klub mampu mencetak banyak gol. Carlo Ancelotti, Pelatih Real Madrid berhasil memanfaatkan Jude Bellingham sebagai penyerang nomor 9 palsu. Dengan kekuatan dan kecerdasan yang dimilikinya, pemain asal Inggris itu berhasil mencetak 5 gol dan menjadi pemimpin top skor sementara La Liga 2023/2024.

BACA JUGA: Prediksi Skor La Liga 2023/2024: Real Madrid vs Real Sociedad

Real Sociedad

Klub asal tanah Basque ini belum berhasil tampil konsisten seperti musim sebelumnya. Di 3 laga awal musim ini, Real Sociedad hanya mampu bermain imbang, dua diantaranya bermain di kandang sendiri. Barulah di laga ke-4, klub tersebut berhasil meraih kemengan perdana musim ini setelah mengalahkan Granada dengan skor 5-3.

4 pertandingan awal klub yang berjulukan Erreala La Real ini bisa dibilang buruk. Mereka hampir selalu kebobolan di setiap laga, kecuali saat laga melawan Las Palmas. Pertahanan yang buruk ini tentunya menjadi catatan tersendiri bagi Imanol Alguacil, Pelatih Real Sociedad, mengingat mereka akan melawan El Real yang notabene bermain counter attack.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan