Untuk mengembangkan bisnis kerajinan, Tio memadukan produk-produk kerajinannya itu dipajang dan digunakan sebagai property interior yang ada di Cofee Shop.
Dengan begitu orang akan langsung melihat, dan menanyakan langsung untuk produk itu. Bahkan produk lampu hias yang dibuat Tio sampai diekspor dibawa ke Jepang.
Produk kerajinan dalam Pameran Krianusa 2023 lainnya adalah Maja Watch. Produk ini adalah jam tangan yang terbuat dari kayu desain yang unik dan ramah lingkungan.
Pembuat Maja Watch adalah Justisia, 37 tahun. Perempuang yang akrab disapa Uci ini mengaku telah mengikuti berbagai program binaan yang diselenggarakan oleh Rumah BUMN BRI.
Uci mengatakan, untuk pemasaran Maja Watch pertama hanya menjual dengan cara offline. Tapi setelah dilakukan pembinaan penjualan online lewat e-commerce dapat meningkatkan omset pesanan.
Sementara itu, Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani mengatakan, kegiatan pameran Kriyanusa 2023 merupakan agenda tahunan.
Kegiatan ini memamerkan berbagai produk kerajinan dari hasil UMKM binaan dengan kualitas yang sangat baik.
BRI berkomitmen, keberadaan UMKM harus mendapat dukungan berkelenjutan. Baik dari sisi akses permodalan maupun pembinaan.
bahwa kesempatan berpartisipasi dalam kegiatan tahunan Dekranas ini sangat berharga terutama bagi UMKM binaan.
‘’Partisipasi UMKM binaan BRI di Kriyanusa 2023 semakin meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap UMKM,” tutup. (yan).