Kiesha Alvaro dengan penuh semangat menantikan rilis “Siksa Neraka”, yang merupakan film pertamanya tahun ini. “Antusiasme penonton dalam menanti film ini sama dengan antusiasme saya dalam menanti penayangan ‘Siksa Neraka’,” tambahnya.
Selain itu perilisan teaser film ini membuat netizen sedikit merinding “Merinding disko banget sumpah keren,” @sabr**** berkomentar di kanal YouTube Cinema XXI. “Dosa apa yang mereka lakukan hingga disiksa dengan pedih seperti itu?” @vale**** bertanya. “Baru teaser doang gue udah kepikiran pengin tobat,” @kama**** menimpali.