JABAR EKSPRES – Pertandingan terakhir Grup K penyisihan Piala Asia U-23 akan mempertemukan Indonesia melawan Turkmenistan pada Selasa, 12 September 2023 pukul 19.00 WIB. Stadion Manahan Solo akan menjadi saksi siapa yang menjadi terkuat di grup tersebut.
Indonesia akan sebelumnya telah mengalahkan China Taipei dengan skor mencolok, 9-0. Dengan permainan satu dua sentuhan dan serangan yang cukup apik membuat pertandingan tersebut sangat dinikmati oleh pecinta sepak bola seluruh Indonesia.
Sementara, Turkmenistan juga berhasil menyudahi perlawan China Taipei dengan skor 4-0. Permainan tim dari Asia Tengah itu cukup berbahaya, apalagi serangan balik yang mereka lancarkan.
Menghadapi laga pamungkas nanti, Shin Tae-Yong selaku Pelatih Timnas Indonesia U-23 tidak ingin menganggap remeh Turkmenistan. Menurutnya, lawan terakhir Indonesia ini sangat kuat.
BACA JUGA: Erling Haaland Mending Ga Usah Dateng di Seremonial Ballon D’Or, Lho Lho Lho?
“Turkmenistan Lawan Iran juga menang, kemudian 8 besar kalah, lawan Australia 0-1, tetapi pelatih kepala sama. Ya, tidak boleh lengah dan harus persiapan lebih matang lagi. Jadi, kita tidak bisa meremehkan juga,” ucap Shin Tae-Yong.
Selain itu, pelatih asal Korea Selatan itu juga mewanti-wanti pergerakan Shamammet Hydyrow, pemain Turkmenistan yang menurutnya begitu berbahaya.
“Memang pemain nomor 11 (Shamammet Hydyrow) harus diwaspadai, dia hattrick juga kemarin. dia bagus gerakan cari ruang. Jadi kita antisipasi juga, pemain juga pasti baik untuk performa besok,” ungkapnya.
Shin Tae-Yong sendiri telah membeberkan bahwa timnya telah melakukan riset terhadap permainan lawan. Dia juga menegaskan bahwa kemenangan adalah harga mati untuk Indonesia.
“Tidak ada target selain kemenangan, wajib harus menang dan kita akan lolos ke Piala Asia U23 bulan April, tahun depan,” bebernya.
BACA JUGA: Sejarah Lengkap Hooligans: Basis Suporter Sepak Bola nan Keras, Tapi Loyal
Link Live Streaming Indonesia vs Turkmenistan
Pertandingan antara Indonesia melawan Turkmenistan nanti akan berlangsung di Stadion Manahan Solo pada 12 September 2023. Laga itu sendiri bakal berlangsung mulai pukul 19.00 WIB.
Pertandingan pamungkas Grup K penyisihan Piala Asia U-23 ini akan disiarkan secara langsung di RCTI dan layanan live streaming RCTI+ dan Vision+.