Daftar Tim dari Asia yang Berhasil Lolos ke PMGC 2023

JABAR EKSPRES – Setelah PMSL SEA Fall 2023 berakhir, beberapa daftar tim dari Asia Tenggara di pastikan lolos dan akan berpartisipasi dalam PMGC 2023.

Ajang PMSL SEA Fall 2023 telah memperebutkan enam tiket untuk babak final. Di mana 16 tim bersaing dalam kompetisi regional terbesar di Asia Tenggara.

Selain dari hasil PMSL, tim-tim dari setiap wilayah regional Asia Tenggara juga telah di umumkan sebagai peserta dalam Daftar tim lolos PMGC 2023.

Baca juga : Daftar Tim-Tim Asia Tenggara yang Lolos di Panggung Utama PMGC 2023

Indonesia dan Thailand memimpin dengan jumlah wakil terbanyak yang di kirimkan ke ajang tersebut.

Indonesia dan Thailand masing-masing berhasil mengirimkan empat tim untuk berkompetisi dalam PMGC 2023.

Termasuk tim Persija EVOS, Alter Ego Ares, Morph GPX, Bigetron Red Villains dari Indonesia, dan Vampire Esports, FaZe Clan, Xerxia, dan Hail Esports dari Thailand.

Malaysia juga turut berpartisipasi dengan dua tim, Yodoo Alliance dan Sem9, yang akan mewakili negara tersebut dalam PMGC 2023.

Sementara itu, Vietnam dan tim Wildcard masing-masing mengirimkan satu wakil, yaitu D’Xavier dan Genesis Esports.

Baca juga : Grand Final PMSL SEA Fall 2023, Siapakah Raja PUBG Mobile di Asia Tenggara?

Detail format yang akan di adopsi oleh PUBG Mobile dalam ajang PUBG Mobile Global Championship 2023 masih belum di ungkap.

PMGC 2023 sendiri akan di adakan di Eropa, khususnya di Turki, pada akhir tahun ini.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan