“Tukang parkir ingin mengeluarkan mobil customer yang lagi parkir, Otomatis dia memberhentikan sepeda motor yang di jalan raya,” sebutnya.
“Setelah diberhentikan pria berpakaian berseragam enggak terima dan dia langsung turun dari sepeda motornya. Ia langsung menghantam si bapak parkir,” Tambahnya.
Menanggapi video viral oknum TNI tersebut, Kapuspen TNI Laksamana Muda Julius Widjojono menyebut pihaknya belum merasa yakin jika pelaku kekerasan tersebut merupakan anggota TNI.
“Pertanyaannya siapa orang itu? Apakah yakin dia TNI? Celana seperti itu bisa dibeli di pasar,” kata Julius, Senin (21/8).
Namun dia menegaskan bila pria itu merupakan anggota, maka TNI tidak akan segan menindak tegas sesuai proses hukum. **