Rusuh Bobotoh vs Suporter PSIS Semarang

JABAR EKSPRES – Pertandingan lanjutan Liga 1 yang mempertemukan PSIS Semarang vs Persib Bandung digelar di Stadion Jatidiri, Semarang.

Bobotoh Persib yang menyaksikan secara langsung pertandingan tersebut terlibat kerusuhan dengan suporter PSIS.

Berdasarkan informasi yang beredar suporter PSIS Semarang tak terima dengan selebrasi Bobotoh Persib pada menit ke-24.

Mereka menilai perayaan Bobotoh terlalu berlebihan sehingga menyulut sebagian suporter PSIS.

Saling caci pun tak dapat dihindarkan antara Bobotoh dengan suporter PSIS.

Dari beberapa video yang beredar di media sosial, terlihat saling ejek sebelum terjadi kerusuhan.

Kemudian kerusuhan antara kedua suporter pun tak dapat dihindarkan.

Suporter PSIS melakukan serangan, Bobotoh kemudian melawan. Banner PSIS yang terpasang di pagar tribun lantai 2 pun berhasil ditarik oleh Bobotoh.

Saling lempar botol terjadi yang membuat kerusuhan semakin melebar.

Tak sampai terhenti di situ, saat Bobotoh hendak pulang mereka tertahan di dalam stadion lantaran para suporter PSIS telah menunggu mereka.

Sweeping yang dilakukan suporter PSIS membuat Bobotoh kesulitan untuk keluar stadion, sehingga dengan terpaksa menunggu sampai situasi kondusif.

Selain itu mobil yang ditumpangi para suporter Persib Bandung banyak yang pecah, ban kempes, dan knalpot diisi batu.

Sebagian besar suporter Persib Bandung kecewa dengan perlakuan suporter tuan rumah. Mereka pun mengancam akan membalasnya ketika PSIS bertandang ke Bandung pada leg kedua.

Berikut komentar suporter Persib di media sosial terkait kerusuhan yang terjadi.

“Gak mikir dia bahwa leg kedua bakalan main di Bandung,” tulis seorang warganet.

“Suporter Semarang mana berani ke Bandung,” kata warganet lain.

“Sampai kapan sepakbola kita akan begini? Doa kita ‘Bonek’ semoga lekas membaik dan damai seperti biasanya, amiin,” komentar lainnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan