Bawaslu Jabar Ambil Alih Sementara Komando 27 Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Kota Selama Kekosongan

JABAR EKSPRES, BANDUNG – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Jawa Barat (Jabar) telah mengambil alih sementara tugas dan fungsi pimpinan 27 Bawaslu Kabupaten Kota di Jabar. Hal itu untuk mengisi kekosongan pucuk pimpinan sebelum adanya pelantikan anggota baru.

Hal itu diungkapkan Ketua Bawaslu Jabar Zacky M Zam Zam, Jumat (18/8).

“Sesuai surat edaran Bawaslu RI, Bawaslu Provinsi termasuk Jabar untuk pengambilalihan sementara tugas wewenang dan fungsi kelembagaan Bawaslu Kabupaten Kota,” katanya.

BACA JUGA : PUPR Bandung Barat Sebut Rencana Pembangunan Embung Raksasa Harus Melewati 4 Tahapan

Zacky menambahkan, tugas pengambilalihan sementara itu juga telah dilakukan. Untuk mengefisienkan pengawasan, Bawaslu Jabar juga telah membagi tugas para kordiv ke sejumlah zonasi untuk memantau 27 kabupaten kota di Jabar.

“Kami sudah supervisi dan ada pembagian zona ke 27 kabupaten kota,” tuturnya.

Zacky melanjutkan, meski sempat ada kekosongan pimpinan, tetapi sejatinya fungsi pengawasan Bawaslu di tingkat Kabupaten Kota tetap berjalan. Bawaslu tetap eksis karena masih ada para sekretariat beserta jajarannya.

Salah satunya pada saat KPU Kabupaten Kota melakukan pleno penetapan Daftar Calon Sementara (DCS), para jajaran sekretariat juga telah di instruksikan untuk turun memantau.

BACA JUGA : Pasokan Air Bersih di Kota Cimahi Selama Musim Kemarau Diklaim Aman

“Jadi sesungguhnya tidak ada kekosongan pengawasan,” terangnya.

Dari informasi yang dihimpun, jabatan Bawaslu tingkat provinsi Kota Kabupaten berakhir pada 14 Agustus 2023. Termasuk di dalamnya Bawaslu 27 Kabupaten Kota Jabar.

Berdasarkan pantauan Jabar Ekspres di web Bawaslu RI, pengumuman calon anggota Bawaslu Kabupaten Kota Jabar baru dipublis pada Sabtu (19/8) pagi. Di antaranya untuk Bawaslu Kota Bandung bakal di isi Bayu Mochamad, Dimas Arya Iskandar, Indra Prasetyo, Muhamad Sopian, dan Muhammad Adriansyah.(son)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan