Aplikasi ChatGPT Tersedia di Android, Begini Cara Download dan Penggunaannya

JABAR EKSPRES – Pada bulan Mei sebelumnya, ChatGPT merilis aplikasi eksklusif untuk pengguna iPhone. Kini, layanan chatbot ini telah hadir untuk pengguna HP Android.

Di lansir oleh Jabarekspres pada hari Kamis (27/7/2023). Aplikasi ChatGPT sudah dapat di akses melalui toko aplikasi Google Play Store. Namun, saat ini, aplikasi ini belum dapat di unduh secara langsung.

Saat pengguna menekan tombol ‘Install’, akan muncul pesan pop-up yang menyatakan bahwa “aplikasi akan terinstal secara otomatis setelah tersedia”.

Baca juga : Perangkat iOS Wajib Update! Apple Rilis iOS 16.6 dengan Perbaikan Keamanan

Dalam bagian ‘About’, pengguna dapat menemukan beragam informasi mengenai aplikasi ChatGPT di platform Android.

Secara garis besar, fungsinya mirip dengan aplikasi yang ada di iPhone maupun layanan yang dapat di akses melalui desktop.

Keunggulan ChatGPT terletak pada kemampuannya untuk memberikan informasi dengan gaya bahasa yang lebih manusiawi.

Serta memberikan inspirasi dan bantuan dalam pekerjaan profesional, bahkan menemukan tutorial tertentu.

Berikut adalah beberapa hal yang dapat di lakukan dengan aplikasi ChatGPT di Android, seperti yang dijelaskan dalam Google Play Store:

1. Memberikan jawaban instan atas pertanyaan pengguna.

2. Memberikan masukan berbasis data secara sistematis.

3. Memberikan inspirasi kreatif.

4. Memberikan pandangan profesional.

5. Menginformasikan tentang tren dan peluang terkini.

Baca juga : Logo Twitter Diganti, Begini Sejarah Perjalanan Logo Twitter dari Burung hingga ke X

Perlu di catat bahwa aplikasi ChatGPT di Android menegaskan bahwa data pengguna tidak akan di bagikan kepada pihak ketiga.

Walaupun begitu, beberapa data pengguna tetap akan di kumpulkan oleh aplikasi, termasuk data lokasi, informasi pribadi (seperti nama, email, dan nomor HP), riwayat percakapan, aktivitas penggunaan aplikasi, dan analisis penggunaan aplikasi.

Belum ada keterangan yang pasti mengenai waktu resmi kapan aplikasi ini akan dapat di unduh secara lengkap di perangkat Android.

Namun, bagi yang berminat untuk menerima pemberitahuan otomatis ketika aplikasi sudah tersedia, dapat mendaftar melalui tautan yang di sediakan. Semoga informasi ini bermanfaat!

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan