Anggota Polsek Sumedang Bertani Anggur, Jadi Pilihan Bisnis yang Menjanjikan Jelang Pensiun

JABAR EKSPRES – Banyak anggapan selama ini bahwa menanam buah anggur di rumah sukar untuk berbuah, padahal jika dipelajari dan ditekuni, menanam buah anggur tak hanya mudah berbuah. Menanam anggur di rumah dan dikebun bisa jadi sebuah bisnis yang menjanjikan. Salah satu contoh Asep (54), seorang anggota kepolisian Polsek Sumedang Selatan yang kini sudah mempersiapkan masa pensiunya dengan beralih profesi sebagai petani dan bisnis anggur.

Asep menjelaskan, bahwa semula dirinya juga termasuk orang yang beranggapan bahwa menanam anggur itu lama bahkan jarang ada yang berhasil. Namun, setelah mempelajari dan berkonsultasi dengan para petani anggur, kini anggota Polsek Sumedang tersebut mengalami keberhasilan dan menetapkan pilihannya untuk menjadi petani dan bisnis anggur saat pensiun nanti.

“Ya memang banyak orang yang bilang susah, padahal apapun akan susah kalau tidak mengerti ilmunya. Saya ini dulu mencoba menanam dan gagal, tapi dari gagal justru saya belajar,” ujarnya kepada Jabar Ekspres, Kamis 13 Juli 2023.

Anggur itu, tambah Asep, kebanyakan ditanam dan yasudah dibiarkan, sedangkan yang namanya anggur itu dibutuhkan sentuhan petaninya.

“Intinya gini, menanam anggur itu diperlukan sentuhan, artinya kita sebagai petaninya itu perlu melakukan potes pucuk dan atau pruning. Jadi perlu disentuh, gak bisa menanam terus dibiarkan hanya cukup di siram-siram saja,” tambahnya,

BACA JUGA: Akui Sempat Gagal, Warga Sumedang Ini Tak Gentar Berencana Kembangkan Bisnis Anggur Selepas Pensiun

Demikian, Asep mengajak kepada para pemula untuk jangan takut mencoba dan belajar, karena menanam anggur itu selain bisa jadi bisnis, menanamnya tidak sesulit yang dibayangkan.

“Saya kasih tahu caranya, kita belajar bareng. Soalnya menanam anggur itu mudah dan bisa jadi bisnis yang menjanjikan. Di sini saja, beberapa warga sudah ada yang berani membeli 100 ribu per kilo petik sendiri anggurnya” Ujarnya,

Asep yang kini sudah mencoba bertani ikan dan unggas (ayam kampung), tengah menjadikan setengah kolam ikanya untuk media penanaman bibit anggur. Dirinya berencana, menjelang masa pensiun yang tinggal menghitung bulan, akan Ia nikmati dengan menjadi petani anggur dilahan tanam miliknya dan hanya akan bertani anggur.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan