Kenali Beberapa Gejala Kolesterol di Wajah!

JABAR EKSPRES – Kolesterol seringkali dirasakan dengan gejala yang kaku pada bagian leher. Namun, tahukah kamu terdapat juga gejala di wajah.

Kolesterol sendiri adalah sebuah metabolit yang mengandung lemak sterol pada bagian membran sel dan juga disirkulasikan dalam plasma darah.

Perlu diketahui bahwa beberapa gejala seseorang yang memiliki kolesterol tinggi atau biasa disebut trigliserida tinggi inin daat disebut sebagai hiperlipidemia.

Hiperlipidemia dapat menunjukan gejala yang terasa pada bagian wajah. Namun, gejala pada wajah ini merupakan kasus yang jarang terjadi.

Baca Juga: Beberapa Makanan yang Baik Dikonsumsi Saat Diare!

Biasanya kolesterol tinggi padat memperlihatkan gejala di wajah seperti adanya bercak atau benjolan yang kekuningan pada bagian kelopak atas dan bawah mata.

Gejala Kolesterol

  • Arcus Kornea

Bagi seseorang yang memiliki riwayat keluarga kolesterol tinggi dapat memiliki gejala kolesterol seperti adanya sebuah cincin pada bagian kornea yang berwarna abu-abu.

  • Lichen Planus

Gejala yang biasa muncul seperti adanya benjolan yang berwarna ungu atau merah, selain itu benjolan tersebut akan terasa gatal.

  • Psoriasis

Psoriosis merupakan sebuah kondisi dimana terjadi perubahan pada bagian kulit yang seperti sisik.

Gejala kolesterol ini biasa terjadi seperti pada bagian lutut, kulit kepala, siku, punggung, dan di wajah.

Baca Juga: Kenapa Orang Terkena Virus Rabies Takut Air? Ini Penjelasannya!

  • Emboli Kolesterol

Untuk gejala ini bisa menyebabkan kerusakan dan memperlihatkan gejala kulit seperti adanya borok dan adanya perubahan pada warna kulit.

  • Livedo Reticularis

Gejala ini memperlihatkan bintik merah kebiruan yang berbentuk menyerupai jaring. Gejala ini biasa timbul pada bagian kaki dan bokong.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan