JABAR EKSPRES – Pasar Cimol Gedebage Kota Bandung Kebakaran, Jumat (7/7). Diduga sumber api berasal dari kios yang dijaga karyawan baru.
Perwakilan Keluarga Besar Pedagang Pasar Dewa Iman Sulaiman juga langsung datang ke lokasi setelah mendengar pasarnya kebakaran. Ia bersama sejumlah pedagan juga langsung meninjau lokasi setelah kondisi aman usai dipadamkan petugas.
Dewa menceritakan, berdasarkan laporan anakbuah dan peninjauannya, titik api diduga dari kios blok B 162. “Tadi kami cek juga sepertinya dari blok B 162,” katanya.
BACA JUGA: Breaking News! Pasar Cimol Gedebage Kebakaran
Dewa menambahkan, kios yang dimaksud termasuk kios yang dijaga oleh karyawan baru. “Yang tunggu kios itu orang baru, mungkin kurang paham mematikan listrik atau bagaiman,” cetusnya.
Menurut Dewa, awal kejadian kebakaran itu diketahui dari kepulan asap yang keluar dari pintu kios. “Orang kami yang jaga tau ada kepulan asap dari pintu kios,” jelasnya.
Dewa menjelaskan, biasanya meski pasar telah tutup bakal tetap ada orang yang bergantian untuk berjaga-jaga. “Ada gantian biasanya 3 sampai 4 orang,” imbuhnya.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Nunung, salah satu pedagang di lokasi kejadian menceritakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 22.00. “Malam sekitar pukul 22.00,” katanya.
BACA JUGA: Pasar Cimol Gedebage Kebakaran, Titik Api di Blok B dan D
Warga di sekitar lokasi tiba tiba saja mengetahui kepulan asap di Pasar Cimol Gedebage itu. “Pasar sudah tutup, jadi tidak ada orang di dalam,” jelasnya.
Warga yang mengetahui si jago merah menyala di pasar itu langsung berupaya memadamkan api. Termasuk menghubungi petugas pemadam kebakaran.
Tak lama berselang, petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) tiba di lokasi. Pantauan Jabar Ekspres pukul 10.57, petugas masih berjibaku untuk menjinakkan api. (son)