Lonjakan Pengguna Kereta Api Menjelang Libur Idul Adha: KAI Catat Peningkatan 66%

JABAR EKSPRES – PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat peningkatan jumlah pelanggan yang signifikan selama libur Idul Adha pada Selasa (27/6) mencapai 66%.

Jumlah pelanggan kereta api jarak jauh mencapai 159.838, naik di bandingkan dengan Selasa pekan sebelumnya yang hanya mencapai 96.416 pelanggan.

Baca juga : H-2 Libur Hari Raya Idul Adha 1444H/2023, Jasa Marga Catat 182 Ribu Kendaraan Keluar Jabotabek, Meningkat 43,24% Dari Lalin Normal

“Menurut pantauan pada Rabu (28/6) total tiket KA Jarak Jauh yang terjual selama periode libur panjang Idul Adha. Mulai dari Selasa (27 Juni) hingga Minggu (2 Juli) mencapai 703.431 tiket, atau rata-rata 117.238 tiket per hari. Jumlah tersebut sekitar 93% dari total tiket KA Jarak Jauh yang tersedia, yaitu sebanyak 754.450 tiket,” kata VP Public Relations KAI, Joni Martinus dalam keterangan tertulis pada Rabu (28/6/23).

Rute yang menjadi favorit masyarakat selama libur panjang tersebut antara lain Jakarta-Bandung pulang pergi, Jakarta-Purwokerto pulang pergi, Jakarta-Surabaya pulang pergi, Medan-Tanjungbalai pulang pergi, Yogyakarta-Banyuwangi pulang pergi, Bandung-Surabaya pulang pergi, dan rute lainnya.

Jika tiket yang di inginkan sudah habis, pelanggan dapat memilih tanggal dan rute alternatif atau menggunakan fitur Connecting Train dalam aplikasi KAI Access.

Fitur ini membantu memberikan opsi perjalanan dengan mengkombinasikan jadwal kereta yang tersedia.

Selama libur panjang Idul Adha 2023 mulai dari Selasa (27 Juni) hingga Minggu (2 Juli), KAI mengoperasikan 1.340 Kereta Api Jarak Jauh.

Terdapat penambahan 18 perjalanan KA di bandingkan dengan pekan sebelumnya, yaitu Selasa (20 Juni) hingga Minggu (25 Juni) dengan jumlah 1.322 perjalanan KA.

Beberapa tambahan perjalanan KA antara lain KA Argo Parahyangan (Gambir-Bandung pulang pergi), KA Manahan (Gambir Solo Balapan pulang pergi), KA Pandalungan (Gambir-Jember pulang pergi), KA Sancaka (Yogyakarta-Surabaya Gubeng pulang pergi), dan KA Kaligung (Semarang Poncol-Cirebon Prujakan pulang pergi).

KAI mengimbau kepada pelanggan agar menyediakan waktu yang cukup saat menuju stasiun keberangkatan. Hal ini bertujuan agar pelanggan tidak ketinggalan kereta.

Baca juga : Mudah Nih Bun! Cara Buat Lontong Rice Cooker Untuk Hari Raya Idul Adha Tanpa Daun dan Super Cepat

Mengingat tingkat kepadatan lalu lintas yang cenderung meningkat pada momen libur panjang seperti saat ini.

Tinggalkan Balasan